Wanheart News - Situasi mencekam di lokasi pos penyekatan dan SWAB Satgas Covid-19 di jembatan Suramadu arah pintu keluar Madura menuju Surabaya, Selasa (22/6/2021) sekitar pukul 05.00 WIB.
Petugas jaga di pos penyekatan tiba-tiba didatangi sekelompok orang tak dikenal lalu melemparkan petasan ke arah petugas.
Informasi ini terekam video warga yang mengambil detik-detik momen tersebut seperti yang diunggah akun Instagram Infokomando.
"Pos penyekatan dan SWAB Satgas Covid-19 di Suramadu mendadak didatangi sekelompok orang tak dikenal dari arah pintu keluar madura menuju Surabaya lalu melemparkan petasan ke petugas yang berjaga dilokasi sekitar pukul 05.00 WIB, Selasa (22/6/2021)," tulis akun tersebut seperti yang dikutip Indozone.
Hingga saat ini tidak ada laporan adanya petugas yang terluka akibat lemparan petasan tersebut. Tindakan tersebut pun menuai respon dari netizen yang menyebut aksi itu tidak bertanggung jawab.
"Giliran digebuk nanti nyalahin aparat dan pemerintah," kata akun @putrasyariff.
Namun ada juga kalau kebijakan yang dilakukan oleh pemerintah tidak adil. Pasalnya warga Madura yang menuju ke Surabaya yang mendapat tes swab.
"Seharusnya pemerintah disana menenangkan warga madura jangan diam ajah seolah olah warga madura itu terintimidasi, tebang pilih dan yg di tes swab masa yg Madura ke Surabaya ajah yg dites," kata akun zuday97.
Sumber: Gelora