Wanheart News - Sejumlah elite partai politik hingga tokoh nasional menyampaikan ucapan seamat Hari Ulang Tahun (HUT) kepada Partai Demokrat yang ke-20. Akan tetapi tidak ada ucapan dari PDIP, Ketua DPR Puan Maharani, dan PPP.
Kegiatan perayaan HUT Partai Demokrat yang ke-20 berlangsung hari ini, Kamis (9/9/2021). Mulai dari Sekjen Partai Gerindra Ahmad Muzani.
"Saya mewakili segenap keluarga besar prtai Gerindra mengucakan selamat ultah ke-20 untuk PD, mudah mudahan partai ini memberi kontribusi dalam kehidupan bangsa dan negara. Dalam kehidupan politik dan demorkai di negeri yang cintai ini," ujar Muzani sebagaimana video yang ditampilkan di HUT ke-20 Partai Demokrat.
Wakil Ketua MPR ini juga mendoakan SBY yang kebetulan berulang tahun hari ini. Ia berdoa SBY dan AHY sebagai ketua umum partai Demokrat diberikan kesehatan.
Lalu ucapan juga hadir dari Presiden PKS Ahmad Syaikhu. Ia menginginkan Partai Demokrat terus mengawal demokrasi kedaulatan NKRI, terpenting tetap bersama rakyat.
"Partai Demokrat dan PKS adalah sahabat, PKS bangga pernah bersama membangun bangsa di bawah kepemimpinan presiden SBY. Keluarga besar PKS mengucapkan selamat HUT ke-20. Semoga jadi partai konsisten mengawal demokrasi kedaulatan NKRI dan terus berjuang bersama rakyat," tutur dia.
Sementara perwakilan parpol lain seperti NasDem, PAN, PKB, dan Golkar terlihat mengirim ucapan selamat. Sementara, PPP dan PDIP tidak terlihat dalam video yang ditampilkan.
Lalu partai non parlemen yang turut mengucapkan seperti PSI dan Partai Garuda, tak ketinggalan para kepala daerah mulai dari Gubernur DKI Anies Baswedan, Gubernur Maluku Murad Ismail, Gubernur NTB Zulkieflimansyah, Gubernur Sumut Edy Rahmayadi. Kemudian Gubernur Jabar Ridwan Kamil serta Gubernur Jatim Khofifah.
Beberapa pejabat pemerintah pun turut mengucapkan seperti Menko Polhukam Mahfud Md, Ketua DPD La Nyalla Matalitti, Ketua MPR Bambang Soesatyo serta Ketua PMI Jusuf Kalla. Namun, tak ada Ketua DPR Puan Maharani.
Ada juga Dubes Singapura Anil Kumar dan Ketua Umum PP Muhammadiyah Haedar Nashir. Ucapan selamat ditutup dengan video dari Wapres Ma’ruf Amin dan Presiden Joko Widodo (Jokowi).