WANHEARTNEWS.COM - Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Giring Ganesha kini datang ke permukiman warga tak jauh dari Jakarta International Stadium (JIS).
JIS merupakan stadion yang dibangun Pemprov DKI Jakarta menggantikan Stadion Lebak Bulus.
Bukan Giring kalau enggak nyinyir dengan pembangunan di Jakarta.
Kini masih soal sound system, firaun, dan suara rakyat.
"Sound system terbaik di dunia adalah suara rakyat, tidak perlu gunakan uang triliunan, sementara masih ada mereka yang terlupakan dan terpinggirkan oleh ambisi Firaun yang gemar mengundang orang terpandang di pestanya." --tulis @Giring_Ganesha
Tak hanya itu, dari unggah Giring, dia juga mengajak warga bernyanyi lagu Laskar Pelangi yang dipopulerkan Nidji. Tentu Nidji saat formasi Giring masih jadi vokalis.
Terkait hal ini, Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta Muhammad Taufik menilai, Giring dan PSI memang tidak bisa melihat prestasi besar yang telah dibuat Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan maupun Pemprov DKI. Mereka mencampuradukkan emosi dalam bersikap.
“Saya males ya sebenarnya ngomongin Giring, suruh nyanyi aja deh udeh, enggak usah begitu-begituan,” kata Taufik saat dihubungi, Senin (24/1).
“Yang dilakukan Pak Anies baik gitu, JIS nomor satu di Asia, buat mereka jelek aja. Dia enggak pakai nalar, emosi karena kekalahan aja,” jelas politikus dari partai Gerindra itu.
Sebelumnya, Giring sempat menyinggung pembangunan JIS yang menggusur pemukiman warga.
Namun, hal ini sudah ditegaskan oleh Wakil Gubernur DKI Jakarta kalau pembangunan JIS tidak menggusur rumah warga secara paksa, warga juga telah diberikan sejumlah kompensasi atau ganti untung.
“Kita tidak pernah menggusur-gusur warga,” kata Riza kepada wartawan di Balai Kota, Jumat (22/1). [kumparan]