Raih Simpati Demi Capres 2024, Cak Imin Mulai Gencar Blusukan ke Pasar Tradisional di Banyuwangi -->

Notification

×

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Tag Terpopuler

Raih Simpati Demi Capres 2024, Cak Imin Mulai Gencar Blusukan ke Pasar Tradisional di Banyuwangi

Jumat, 21 Januari 2022 | Januari 21, 2022 WIB | 0 Views Last Updated 2022-01-21T06:57:01Z


WANHEARTNEWS.COM - Meski Pemilihan Presiden 2024 masih 2 tahun lagi, Ketua Umum DPP Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), Abdul Muhaimin Iskandar, sudah memposisikan diri seperti calon presiden.

Cak Imin menyempatkan blusukan ke pasar tradisional Rogojampi Banyuwangi. Blusukan merupakan ritual yang biasa dilakoni capres-cawapres di masa kampanye.

Di sela-sela kunjungan ke Banyuwangi itu, Cak Imin menyapa pengunjung dan pedagang pasar yang ada, sambil menggali informasi soal harga-harga kebutuhan pokok.

Di pasar tradisional Rogojampi, Muhaimin menemukan beberapa kebutuhan pokok yang harganya merangkak naik. Mulai dari daging ayam, minyak goreng, dan beras medium.

Menurutnya, yang perlu diantisipasi oleh pemerintah adalah kenaikan harga daging ayam yang telah berjalan dalam satu bulan terakhir.

"Kalau minyak goreng masyarakat sudah mengetahui akan ada standar harga yang sama," ujarnya, dikutip Kantor Berita RMOLJatim, Kamis (20/1).

Usai blusukan, Cak Imin pun mengunjungi sentra UMKM yang berada di Desa Setail, Kecamatan Genteng.

"Salah satu langkah yang harus dilakukan pemerintah untuk menggerakkan perekonomian nasional adalah melalui penciptaan lapangan kerja. Di sinilah saya kira pemerintah harus benar-benar memperhatikan nasib UMKM di masa pandemi ini," paparnya.

Selanjutnya, Cak Imin bersama rombongan melanjutkan kunjungan ke Pondok Pesantren Darussalam Blokagung di Kecamatan Tegalsari. Ia menghadiri acara konsolidasi dan pengukuhan Pengurus Ranting PKB se Kabupaten Banyuwangi.(RMOL)
×
Berita Terbaru Update
close