WANHEARTNEWS.COM - Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo menelpon seorang anak bernama Sinta Auliya Maulidiyah (10). Anak tersebut merupakan penderita sakit tumor tulang. Video tersebut diunggah akun Twitter Polres Trenggalek dan viral di media sosial.
Dalam percakapan itu, Sigit mengaku akan membawa Sinta ke Rumah Sakit Polri, Kramat Jati, Jakarta Timur. Kapolri ingin mengabulkan permintaan Sinta yang ingin segera sembuh dari penyakitnya.
"Nanti saya kirim dokter ke rumah Mbak Sinta. Setelah itu nanti saat ini juga saya minta untuk dibawa ke Jakarta, pakai pesawat dan helikopter. Nanti terus dibawa ke rumah sakitnya polisi, Rumah Sakit Kramat Jati, ini saya kebetulan sedang berada di Jawa Timur, nanti Mbak Sinta langsung diterima dokter di sana," kata Sigit seperti yang dikutip merdeka.com dalam akun tersebut, Minggu (20/2).
Karena dirinya yang masih berada di Jawa Timur, jenderal bintang empat ini pun berjanji akan menjenguk Sinta saat dirinya sudah kembali ke Jakarta.
"Nanti kalau saya sudah sampai Jakarta, saya akan langsung tengok Mbak Sinta. Mbak Sinta bisa ditemenin sama keluarga. Mudah-mudahan Mbak Sinta bisa cepat baik ya di sana, terus semangat," ujarnya.
Percakapan Kapolri dan Sinta
Berikut percakapan Kapolri dengan Sinta dan Ibunya :
Kapolri : Mbak sinta
Sinta : Dalem pak
Kapolri : Selamat siang Mbak Sinta, saya sudah dapat informasi kiriman dari Tiktok yang dikirim masyarakat dan anak buah saya. Apa yang Mbak Sinta inginkan?
Ibunya Sinta : Cepet sembuh pak
Kapolri : Kalau gitu gini ya Mbak Sinta, nanti saya kirim dokter ke rumah Mbak Sinta. Setelah itu nanti saat ini juga saya minta untuk dibawa ke Jakarta pakai pesawat dan helikopter, nanti terus dibawa ke rumah sakitnya polisi, rumah sakit Kramat Jati, ini saya kebetulan sedang berada di Jawa Timur, nanti Mbak Sinta langsung diterima dokter di sana.
Nanti kalau saya sudah sampai Jakarta, saya akan langsung tengok Mbak Sinta. Mbak Sinta bisa ditemenin sama keluarga, Pak Parmin yang tadi menginformasikan ke saya juga boleh temenin. Mudah-mudahan Mbak Sinta bisa cepet baik ya di sana, terus semangat
Sinta : Terima kasih pak
Kapolri : Mana ibunya, orangtuanya ada?
Ibunya Sinta : Saya pak, dalem. Iya pak
Kapolri : Ini putri yang ke berapa?
Ibunya Sinta : Pertama pak
Kapolri : Suaminya kerja apa?
DPR Harap Kapolri Listyo Sigit Tingkatkan Wibawa Kepolisian
Ibunya Sinta : Petani pak
Kapolri : Nanti ibunya sama bapaknya juga boleh anterin ya. Nanti dijemput sama anak buah saya tim dokter untuk dibawa ke Jakarta, enggeh
Ibunya Sinta : Enggeh pak (sambil usap air mata)
Kapolri : Semangat enggeh, sehat. Mudah-mudahan bisa baik. Enggeh mbak sinta, ditunggu nanti sampai ketemu di Jakarta enggeh, matur nuwun
Sinta : Assalamualaikum
Kapolri : Waalaikumsalam.
Sumber: merdeka