Perang Sanksi Berkobar, 300 Lebih Warga Kanada Dilarang Masuk ke Rusia -->

Notification

×

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Tag Terpopuler

Perang Sanksi Berkobar, 300 Lebih Warga Kanada Dilarang Masuk ke Rusia

Rabu, 16 Maret 2022 | Maret 16, 2022 WIB | 0 Views Last Updated 2022-03-16T04:23:25Z

WANHEARTNEWS.COM - Lebih dari 300 orang Kanada dijerat sanksi oleh Pemerintah Rusia, menyusul langah serupa yang dilakukan Pemerintahan Perdana Menteri Justin Trudeau kepada Moskow.

Sanksi tersebut diumumkan Rusia pada Selasa (15/3), sebagai tanggapan atas apa yang disebut Moskow sebagai 'permusuhan keterlaluan dari rezim Kanada saat ini'.

Selain Trudeau, daftar sanksi Rusia juga mencakup menteri luar negeri dan pertahanan nasional, dan sebagian besar deputi House of Commons dari Parlemen Kanada.
 
“Elemen pro-Bandera yang agresif” di Kanada juga dilarang, menurut pengumuman Rusia, merujuk pada kolaborator Nazi era Perang Dunia II Ukraina, Stepan Bandera, seperti dikutip dari RT, Rabu (16/3).

Mereka yang terkena sanksi dilarang memasuki Federasi Rusia.

Kementerian Luar Negeri Rusia membela langkah terbarunya, dengan menyatakan bahwa “setiap serangan Russophobia, baik itu serangan terhadap misi diplomatik Rusia, penutupan wilayah udara, atau pemutusan hubungan ekonomi bilateral Ottawa yang sebenarnya yang merugikan kepentingan Kanada, pasti akan menerima keputusan yang tegas dan tidak harus penolakan simetris.”
 
Pengumuman sanksi dari Moskow mengikuti deklarasi Kanada bahwa mereka akan menjatuhkan sanksi pada 15 pejabat Rusia. 

Sumber: RMOL
×
Berita Terbaru Update
close