WANHEARTNEWS.COM - Pertemuan tujuh Komisioner KPU dan lima anggota Bawaslu dengan Ketua Umum PKB Abdul Muhaimin Iskandar di kantornya di Gedung Nusantara III DPR RI, Senayan beberapa waktu lalu, menjadi sorotan.
Anggota Komisi II DPR RI Mardani Ali Sera mengatakan, pertemuan tersebut tidak etis. Pasalnya, Komisioner KPK dan Bawaslu hanya bertemu satu orang pimpinan DPR.
"Pertemuan ini tidak etis. Karena cuma bertemu dengan satu pimpinan," ujar Mardani kepada wartawan, Senin (14/3).
Mestinya, kata Mardani, kalaupun harus menggelar pertemuan, seharusnya dilakukan terbuka dan dihadiri oleh semua pimpinan DPR RI.
"Asas keadilan dan transparansi perlu dijaga," katanya.
Terpenting, lanjut Ketua DPP Partai Keadilan Sejahtera (PKS) ini, seluruh komisioner itu belum resmi dilantik dan belum mengakukan rapat formal di internal masing-masing.
"Lalu ke-12nya belum dilantik dan belum konsolidasi internal," tandasnya.
Sumber: rmol