Edy Rahmayadi Tiba di Kaltim, Ini Alasan Bawa Tanah dan Air Deli ke IKN Nusantara -->

Notification

×

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Tag Terpopuler

Edy Rahmayadi Tiba di Kaltim, Ini Alasan Bawa Tanah dan Air Deli ke IKN Nusantara

Senin, 14 Maret 2022 | Maret 14, 2022 WIB | 0 Views Last Updated 2022-03-14T04:19:55Z
Wanheart News

WANHEARTNEWS.COM - 
Gubernur Sumatera Utara (Sumut) Edy Rahmayadi memenuhi undangan dari Presiden Indonesia Joko Widodo untuk hadir di Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara. Sesuai permintaan Jokowi, Edy juga membawa 2 kilogram tanah dan 1 liter air dari daerah Sumut, untuk prosesi pengisian Kendi Nusantara di lokasi IKN, Kalimantan Timur (Kaltim).

Edy yang tiba di Bandara International Aji Panggeran Tumenggung, Samarinda, Kaltim, Minggu sore (13/3) mengatakan, ia sengaja membawa tanah dari Deli. Tepatnya dari tanah pemandian Putri Hijau, di Namorambe, Delitua, Kabupaten Deliserdang.

“Saya ambil dari tanah Deli, karena itu pusat awal ibukota Sumut. Ada sejarahnya, makanya saya bawa tanah dan air Deli, semoga memberikan kebaikan bagi ibukota negara yang baru,” katanya, dikutip Kantor Berita RMOLSumut.

Dalam kesempatan, itu Edy mendoakan agar proses pembangunan IKN Nusantara berjalan dengan lancar, tanpa hambatan, dan memberi berkah kepada rakyat Indonesia.

“InsyaAllah, itu (pembangunan) berjalan dengan baik. Itu cita-cita, semoga membesarkan bangsa kita, dan bangsa kita lebih dipandang lagi, serta menjadikan kebanggan seluruh rakyat Indonesia,” tuturnya.

Sementara itu, Kepala Biro Administrasi Pimpinan Sekretariat Daerah Provinsi Sumut, Basarin Yunus Tanjung menambahkan, Gubernur Sumut membawa tanah Deli karena tanah Deli dari zaman dahulu sudah terkenal subur dan bagus.

“Tembakau yang sangat dikenal dunia dahulu itu tumbuh di tanah Deli, makanya namanya tembakau Deli. Seluruh dunia telah mengakui tembakau Deli, diekspor keluar negeri untuk jadi rokoknya orang-orang hebat di dunia,” ucapnya, saat mendampingi Gubernur Sumut.

Ia berharap, semoga tanah Deli memberikan dampak yang positif, bagi pembangunan IKN Nusantara ke depan.

Presiden Joko Widodo mengundang seluruh gubernur untuk mengikuti kegiatan berkemah di IKN Nusantara pada 13 hingga 14 Maret 2022. Para gubernur juga diminta untuk membawa 1 liter air dan 2 kilogram tanah dari masing-masing daerah ke lokasi IKN.

Air dan tanah dari berbagai daerah akan dijadikan satu di dalam Kendi Nusantara yang terbuat dari tembaga di lokasi IKN. 

Sumber: RMOL
×
Berita Terbaru Update
close