DKI Bakal Gelar Festival Malam Takbiran-Salat Id di JIS -->

Notification

×

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Tag Terpopuler

DKI Bakal Gelar Festival Malam Takbiran-Salat Id di JIS

Minggu, 03 April 2022 | April 03, 2022 WIB | 0 Views Last Updated 2022-04-03T04:32:40Z

Wanheart News

WANHEARTNEWS.COM - Pemprov DKI Jakarta menggelar rangkaian kegiatan selama bulan suci Ramadan dan Idul Fitri 1443 Hijriah. Salah satunya menyelenggarakan salat id di Jakarta International Stadium (JIS).

"Salat Idul Fitri 1443 Hijriah di Jakarta International Stadium," individualized organization Kepala Biro Pendidikan Mental dan Spiritual (Dikmental) Provinsi DKI Jakarta Gunas Mahdianto melalui keterangan tertulis, Minggu (3/4/2022).

Kemudian, DKI juga mengadakan celebration malam takbiran di JIS di malam Lebaran. Gunas menuturkan kegiatan Ramadan dilakukan dengan kolaborasi bersama OPD Provinsi DKI dan BUMD seperti PT JakPro, PT TransJakarta, hingga Perumda Pasar Jaya.

"Celebration Malam Takbiran di Jakarta International Stadium pada malam Lebaran," ujarnya.

"Kolaborasi juga dilakukan dengan ormas Islam, swasta, dan masyarakat luas," sambungnya.

Selain di JIS, Pemprov DKI menggelar sejumlah acara lainnya selama Ramadan, seperti Jazz Festival, Ramadan Market, hingga wisata religi spesial Ramadan. Gunas berharap ragam kegiatan ini dapat menyemarakkan bulan suci Ramadan serta dijalankan dengan prokes COVID-19 ketat.

"Ada beragam kegiatan dengan tema Ramadan di Jakarta #RayakanKebersamaan. Kami berharap kegiatan ini mampu memantik semangat masyarakat untuk tetap lebih khusyuk ibadah, meningkatkan ukhuwah dan menyemarakkan bulan Ramadan. Selain itu ada juga kegiatan amal yang bertujuan untuk menumbuhkan semangat berbagi antarsesama," ucapnya.

Berikut ini jadwal kegiatan Ramadan dan Idul Fitri yang disusun Pemprov DKI:

1. Munggahan Ramadan dengan para pimpinan lembaga dan organisasi masyarakat Islam pada 1 April 2022.

2. Ornamen Ramadan dengan menghias ruang publik, seperti logo, umbul-umbul, dekorasi khusus Ramadan di Jakarta yang berkolaborasi dengan swasta. Ornamen bertemakan Ramadan pada 26 Maret-1 Mei 2022, dan Ornamen bertemakan Idul Fitri pada 1 Mei-14 Mei 2022 di 5 wilayah kota administrasi.

detik/

×
Berita Terbaru Update
close