Gus Choi: Peluang Besar Anies Masuk Usulan Capres di Rakernas NasDem -->

Notification

×

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Tag Terpopuler

Gus Choi: Peluang Besar Anies Masuk Usulan Capres di Rakernas NasDem

Jumat, 29 April 2022 | April 29, 2022 WIB | 0 Views Last Updated 2022-04-29T13:40:16Z
WANHEARTNEWS.COM - Ketua Teritorial Pemenangan Pemilu NasDem Wilayah Jawa 1 (Banten, DKI), Effendy Choirie menyebut calon presiden yang bakal diusung partainya akan diputuskan dalam Rakernas pada medio Juni mendatang. 

Pria yang akrab disapa Gus Choi itu menyebut Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan kemungkinan merupakan salah satu tokoh yang diusulkan menjadi Capres 2024.

"NasDem baru akan membahas dan memutuskan (Capres) dalam rapat kerja nasional pertengahan Juni mendatang. Nama Anies Baswedan kemungkinan besar juga masuk dalam usulan," ujar Choirie saat dihubungi, Rabu, 27 April 2022.

Hal tersebut disampaikan Gus Choi merespons hasil survei Charta Politika pada 10-17 April 2022 yang menyebut mayoritas sebanyak 33,9 persen simpatisan NasDem memilih Anies. Selain itu, simpatisan partai lainnya yang juga mayoritas mendukung Anies yakni Partai Demokrat 30,6 persen, PKS 63,8 persen, dan PAN 38,9 persen.

Gus Choi menyebut survei tersebut tentu menjadi bahan pertimbangan dan tidak tertutup kemungkinan bagi NasDem untuk membentuk koalisi dengan partai-partai yang memiliki basis massa yang sama tersebut. Namun, sejauh ini, kata dia, NasDem masih terus menjajaki koalisi dengan berbagai partai dan situasi masih sangat cair.

"Koalisi dengan partai apapun mungkin. Mendukung figur yang popularitas dan elektabilitasnya tinggi, juga mungkin. Tapi semua itu belum dibicarakan secara serius dengan partai-partai lain. Nanti diputuskan di Rakernas," tuturnya.

Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh sebelumnya menyebut, ada tiga nama bakal calon yang dikerucutkan sebelum akhirnya diputuskan satu calon yang dianggap paling tepat untuk maju di Pilpres 2024.

"Pokoknya calonnya enggak lebih dari tiga nama. Kandidat itu akan melalui proses kristalisasi atau pengerucutan," ujar Surya Paloh di kantor DPP NasDem, Selasa, 22 Februari 2022.

Kendati demikian, Surya masih belum mau membocorkan nama-nama calon kandidat dari partainya. "Belum dipastikan (namanya), sedang diamati terus oleh tim Bappilu. Insyaallah nanti dalam beberapa waktu yang akan datang. Saya pikir, tahun ini juga kami akan sampaikan nanti siapa yang akan menjadi calon presiden dari Partai Nasdem untuk menghadapi Pemilu 2024 mendatang," ujar Surya.

Ketua DPP Bidang Media dan Komunikasi Publik NasDem Charles Meikyansyah mengatakan, sikap partai akan disampaikan di Rakernas Juni mendatang. "Di sana nanti akan ada kejutan yang berhubungan dengan konsep 2024 mendatang. Tunggu saja," ujar Wakil Sekretaris Fraksi NasDem di DPR itu di lokasi yang sama.

Wakil Ketua Umum Partai NasDem, Ahmad Ali mengatakan, NasDem tak mensyaratkan seorang calon yang diusung harus menjadi kader partai. Syaratnya dari mereka yakni; memiliki gagasan untuk memajukan bangsa dan rekam jejak yang baik, sejalan dengan visi partai, dan memiliki elektabilitas yang tinggi.

Kata Ali, partainya belum memutuskan siapa yang akan diusung di Pilpres. Namun, baru tiga nama dengan elektabilitas tiga teratas yang dilirik, yakni Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto, Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo, dan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan.

"Jadi tidak akan keluar dari tiga nama itu lah. Hari ini kalau lihat lembaga survei, selalu tiga nama itu yang teratas. Tentu kami melihat elektabilitas, enggak mungkin partai mau pilih yang tidak ada kemungkinan menang, kan," tuturnya Kamis, 20 Januari 2022.[Tempo]
×
Berita Terbaru Update
close