WANHEARTNEWS.COM - Dugaan adanya permainan mafia di balik sengkarut kelangkaan dan kenaikan harga minyak goreng dibantah Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan.
Dikatakan politisi yang karib disapa Zulhas, kelangkaan minyak goreng terjadi karena harga pasaran internasional yang mengalami kenaikan. Sementara, pemerintah gagal mengantisipasi hal itu.
"Saya kira tidak mafia. Ini kan ada kenaikan harga booming. Teman-teman punya CPO langsung jual cepat. Nah, ada keterlambatan kita antisipasi," kata Zulkifli kepada wartawan, Senin (20/6).
Zulhas memandang, menjadi kewajaran jika ada pihak yang mendapatkan keuntungan besar dalam suatu kejadian.
Pada sisi lain, Ketua Umum PAN ini mengaku sudah menemukan akar permasalahan minyak goreng. Dia pun berjanji akan membereskan permasalahan ini dalam waktu dekat.
"Saya sudah tahu sebab-sebabnya, sudah kami perbaiki, sudah ada jalan keluarnya. Sebulan, dua bulan beres insyaallah," pungkasnya.
Sumber: RMOL