WANHEARTNEWS.COM - Tim khusus gabungan pengungkapan kasus baku tembak dua anggota Polri yakni Brigadir J atau Brigadir Yosua dan Bharada E kembali menggelar pra-rekonstruksi. Kali ini digelar di kediaman eks Kadiv Propam Irjen Pol Ferdy Sambo.
Terpantau tim Pusat Laboratorium Forensik (Puslabfor), Inafis Polri, dan sejumlah tim gabungan lainnya tengah memasuki kediaman Irjen Pol Ferdy Sambo yang berada di kawasan Komplek Polri Duren Tiga, Pancoran, Jakarta Selatan (Jaksel). Rumah itu menjadi TKP penembakan Brigadir J.
Kadiv Humas Polri, Irjen Dedi Prasteyo membenarkan adanya kegiatan pra-rekonstruksi tersebut. Menurutnya prarekonstruksi itu merupakan lanjutan dari kegiatan yang sama digelar pada Balai Pertemuan Polda Metro Jaya pada Jumat (22/7/2022) malam.
"Betul dilaksanakan (pra) rekontruski oleh penyidik Polda Metro Jaya juga melibatkan Inafis, Labfor, Dokpol, gabungan penyidik agar kasus tersebut dapat dibuktikan secara ilmiah (SCI)," kata Dedi kepada tvOnenews.com saat dikonfirmasi melalui pesan singkatnya, Jakarta, Sabtu (23/7/2022).
Dedi menjelaskan kegiatan rangkaian prarekonstruksi itu berlangsung dalam rangka mengungkap dua laporan perkara.
Menurutnya laporan tersebut tengah dilakukan penyidikan oleh pihak penyidik Polda Metro Jaya. "2 laporan yang disidik PMJ. Satu pencabulan, dan dua pengancaman dan percobaan pembunuhan," ungkapnya. Sementara itu, timsus pengungkapan kasus baku tembak antara dua anggota Polri itu kini masih berada di TKP.
Sumber: tvOne