WANHEARTNEWS.COM - Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengungkap kriteria ideal sosok penggantinya sebagai presiden RI. Ia mengungkapkan hal itu lewat potongan video yang diposting di akun Twitter @jokowi pada Kamis (25/8/2022).
Video itu berisi potongan wawancara khusus dengan salah satu stasiun televisi. Jokowi menyebutkan tantangan di situasi saat ini.
"Tantangan global semakin berat. Rintangannya pun semakin banyak. Di tengah situasi itu, pemimpin seperti apakah yang kelak dibutuhkan Indonesia?" tulisnya mengutip akun @jokowi, Jumat (26/8/2022).
Jokowi juga menyebutkan sosok ideal presiden pada masa mendatang. Sosok penggantinya itu idealnya memiliki kepemimpinan kuat hingga harus berpihak kepada rakyat.
"Sehingga figur ke depan harus figur yang mau bekerja keras, yang memiliki leadership kepemimpinan yang kuat dan selalu berpihak pada kepentingan rakyat," ucapnya.
Jokowi menjelaskan, rakyat tersebut tak hanya yang berada di Jakarta atau Pulau Jawa, tetapi di seluruh Indonesia.
"Rakyat itu bukan hanya rakyat yang di Jakarta, atau rakyat yang ada di Jawa tetapi di 17.000 pulau yang kita miliki," tuturnya.
Sumber: okezone