WANHEARTNEWS.COM - Ratusan mahasiswa dari beberapa perguruan tinggi merapat ke Gedung DPR RI, Jalan Gatot Subroto, Jakarta, pada Selasa siang (27/9) bergabung bersama buruh dan petani yang unjuk rasa perayaan Hari Tani Nasional (HTN) 2022.
Pantauan Kantor Berita Politik RMOL di lokasi sekitar pukul 15.25 WIB, mahasiswa dari Universitas Pancasila, Universitas Negeri Jakarta (UNJ), dan beberapa kampus lainnya membentangkan spanduk bertuliskan “Hentikan Kriminalisasi Petani, Nelayan, dan Masyarakat Adat”, hingga “Wujudkan Reformasi Agraria Sejati”.
Sementara itu, massa dari Gerakan Buruh Bersama Rakyat (GEBRAK) yang juga ikut dalam aksi HTN 2022 ini juga membawa tuntutan pencabutan Omnibus Law UU Cipta Kerja dan penolakan kenaikan harga BBM.
Adapun, elemen massa yang berunjukrasa di depan Gedung DPR RI ini terdiri dari Komite Nasional Pembaruan Agraria (KNPA), Serikat Petani Indonesia (SPI), Gerkaan Buruh Tani Bersama Rakyat (GEBRAK), Serikat Petani Pasundan (SPP), Serikat Tani Indramayu (STI), Serikat Petani Majalengka (SPM), dan Pergerakan Petani Banten (P2B).
Kemudian ada juga Forum Perjuangan Petani Batang (FPPB), STAM Cilacap, dan STIP Pemalang dari Jawa Tengah, serta Formaster dari Provinsi Lampung.
Sumber: RMOL