Tolak Kenaikan BBM, Massa Aksi IMM Sebut Tema HUT ke-77 Indonesia Hanya Bualan Belaka -->

Notification

×

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Tag Terpopuler

Tolak Kenaikan BBM, Massa Aksi IMM Sebut Tema HUT ke-77 Indonesia Hanya Bualan Belaka

Senin, 19 September 2022 | September 19, 2022 WIB | 0 Views Last Updated 2022-09-19T13:16:03Z

WANHEARTNEWS.COM - Tema Hari Ulang Tahun ke-77 Indonesia, yakni "Pulih Lebih Cepat, Bangkit Lebih Kuat" dipertanyakan saat pemerintah menaikkan harga bahan bakar minyak (BBM) bersubsidi.

Pasalnya, pemerintah menaikkan harga BBM 1 bulan setelah hari perayaan kemerdekaan.


"Pulih lebih cepat bangkit lebih kuat bualan belaka, karena kenapa? BBM dinaikkan hari ini pemerintah tidak becus urus negara," kata perwakilan Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (IMM) Jakarta Pusat, Faisal saat menggelar aksi unjuk rasa penolakan harga BBM di silang Monumen Nasional (Monas), Jalan Medan Merdeka Barat, Senin (19/9).

Masih kata Faisal, dari atas mobil komando aksi IMM turun ke jalan sebagai bentuk protes terhadap pemerintah.

Untuk itu, massa aksi IMM akan terus menggelar aksi penolakan tidak hanya di Jakarta, tapi di beberapa daerah di Indonesia.

"Hari ini mahasiswa dikarenakan ada ketidakberesan, Indonesia tidak baik-baik saja. Hari ini BBM naik, IMM yang turun ke jalan. Gerakan ini bukan gerakan terakhir ada gerakan-gerakan lain, IMM berhenti bergerak kalau negara benar kelola negara," kata Faisal.

Selain berorasi, massa aksi yang kira-kira berjumlah 100 orang ini juga membawa spanduk bentuk penolakkan, bendera IMM, dan mengenakan almamater IMM.

"Rezim Gagal, BBM Naik IMM Turun," tulis spanduk tersebut. 

Sumber: RMOL
×
Berita Terbaru Update
close