WANHEARTNEWS.COM - Ucapan duka cita masih terus membanjir di media sosial, khususnya Twitter atas meninggalnya Lor Rangga atau Ki Rangga Sasana, petinggi Sunda Empire, Rabu (07/11/2022) pagi pukul 05.39 WIB.
Di Twitter, nama Lor Rangga masih memuncaki trending dengan dicuitkan 15 ribu kali. Pria 55 tahun itu mengembuskan napas terakhir di Rumah Sakit Mutiara Bunda Brebes Jawa Tengah ( Jateng ).
Warganet ramai-ramai mengucapkan duka cita, sekaligus medoakan Lord Rangga mendapatkan tempat layak di sisi tuhan. Mereka juga ramai-ramai menyampaikan terima kasih
Bahkan Putra Presiden Joko Widodo ( Jokowi ) Kaesang Pangarep yang sedang mempersiapkan pernikahannya pun menyampaikan duka cita. Lewat akun Twitternya @kaesangp, ia menyampaikan duka cita.
"Innalillahi wainna ilaihi rojiun, Lord Rangga," demikian cuitannya yang kemudian dibalas para followers Twitternya itu.
Selama ini warganet nyatanya merasa terhibur dengan keberadaan pria yang pernah dipenjara gegara menggegerkan publik tanah air itu. Ia dipenjara kasus kabar bohong dan membuat kegaduhan.
Meskipun begitu, warganet agaknya tidak kesal dengan Rangga. Di antaranya bahkan merasa terhibur. Misalnya akun @radenmasdika09.
"Ia menulis cuitan seperti ini: Dunia berduka,tatanan dunia bergeser,selamat jalan lord dari segala lord...Trima kasih atas petuahmu,atas teori langit,teori bumi jajar genjang,teori UFO. Semoga Allah mengampunimu lord," tulisnya.
"Terima kasih kata kata motivasi disetiap podcast lord, terima kasih telah membuat kami terhibur, selamat jalan di Surga Nya Allah aamiin big respect," akun @slavio31903595 menulis komentar begitu.
"Turut berduka cita, dan terimakasih untuk lord atas dedikasi ny untuk menjaga tatanan ini," celetuk akun @_MasHasan cekak.
"Salam hormat untuk ketua tatanan dunia," tulis akun @Ilham_FitraP_
"Disaat indonesia sedang tidak baik baik saja, lord rangga pergi meninggalkan kita," akun @valenodimasss menulis seperti itu.
Untuk mengenangnya, begini celetukan-celetukan Lord Rangga
1. Bumi selamat dari Makhluk Titan
Salah satu teori Lord Rangga yang mencuri perhatian yakni ia meyakinkan Deddy Corbuzier, Coki, serta Tretan Muslim bahwa masyarakat aman dari serangan makhluk Titan (makhluk raksasa). Hal ini dikarenakan adanya Defense Council di United Nations (UN) atau Perserikatan Bangsa-bangsa (PBB).
"Defense council punya tugas disana. Kita percayakan kepada UN (United Nations), sudah ada triliyunan dollar untuk gaji mereka, masa masih gak bisa ngatasi," ujar Rangga Sasana dengan raut wajah penuh percaya diri.
2. Uncle SAM (Sultan Abdul Mufakir)
Kemudian, Lord Rangga juga menjelaskan perihal asal muasal dari mandat Amerika yang berasal dari Sultan Abdul Mufakir, yang tak lain adalah paman dari Lord Rangga. Sultan Abdul Mufakir (SAM) atau yang disebut-sebut sebagai Uncle SAM, merupakan sosok yang berjasa dalam memerdekakan Amerika.
"Amerika mandatnya darimana? Dari Sultan Abdul Mufakir pada saat itu. Dari Sultan Ki Ageng Tirtayasa kemudian meneruskan ke Sultan Abdul Mufakir memerdekakanlah pada saat itu, Amerika. Makanya Banten punya seri mobil (plat nomor) A, berasal dari Amerika," tutur Lord Rangga.
3. Bill Gates dan Jack Ma mengundurkan diri
Dalam sebuah wawancara yang sempat viral di media sosial. Lord Rangga pernah meramalkan kalau bos perusahaan teknologi besar di dunia, Bill Gates dan Jack Ma bakal mengundurkan diri dari perusahaan mereka masing-masing.
Wawancara ini diketahui ternyata di sebuah acara televisi nasional. Celetukan Lord Rangga itu keluar dalam sebuah program acara yang dibuat Januari 2020 lalu. Dan ternyata benar-benar terjadi. Bill Gates mundur pada 15 Maret 2020, kemudian Jack Ma mundur pada 18 Mei 2020.
Sumber: suara