WANHEARTNEWS.COM - PDI Perjuangan menepis tudingan Ketua Majelis Syura Partai Ummat Amien Rais yang menyebut ada permainan rezim penguasa sehingga tak lolos verifikasi faktual sebagai peserta Pemilu 2024.
Sekretaris Jenderal PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto mengatakan, sebenarnya bukan ranah PDIP untuk mencampuri rumah tangga partai lain. Tapi, kata dia, karena Amien Rais telah menuduh bahwa ini sepertinya ada upaya-upaya dari pemerintah, maka dia terpaksa menjawab.
“Maka apa yang disampaikan Pak Amien sama sekali tidak benar. Tak ada permainan rezim," ujar Hasto kepada wartawan, Jumat (16/12).
Anak buah Megawati Soekarnoputri itu justru mempertanyakan Amien Rais yang justru memilih meninggalkan Partai Amanat Nasional (PAN) dan membentuk Partai Ummat.
Menurutnya, tidak lolosnya Partai Ummat adalah buah dari ketidakharmonisan AMien dan Zulkifli Hasan yang kini menjabat Ketua Umum PAN.
“PAN ini kan tradisinya kan sangat lama. PAN lahir dari reformasi. Jadi kenapa (Amien) meninggalkan Partai Amanat Nasional?” kata Hasto.
Politikus asal Yogyakarta ini menyarankan, sebaiknya Amien Rais tidak berusaha menutupi ketidakmampuannya dengan menyalahkan Pemerintah.
“Ini karena ketidakkompakan. Jangan pemerintahnya yang disalahkan. Kemudian karena ketidakmampuan melakukan konsolidasi, jangan pemerintahnya yang disalahkan. Buktinya yang lain lolos,” tandasnya.
Sumber: RMOL