WANHEARTNEWS.COM - Politisi Partai Nasdem Saan Mustopa menilai wajar jika Presiden Joko Widodo tidak mengundang Nasdem ke Istana Negara saat kumpul bersama dengan enam ketua umum partai politik.
Saan mengatakan, jika Presiden Jokowi mengundang Nasdem, maka menurut dia strategi yang akan dilakukan pada Pilpres 2024 nanti bisa kemungkinan bocor.
Saan mengutarakan pendapatnya ini dengan merujuk kepada pernyataan Jokowi ikhwal alasan tak mengundang Nasdem karena telah membangun koalisi dan memiliki bakal calon presiden sendiri.
“Nah kalau diundang nanti strategi-strategi ke depan bisa bocor kan,” kata Saan dikutip dari acara 'Dua Arah' di Kompas TV, Jumat (12/5).
Menurut Saan, klaim Presiden Jokowi kumpulkan enam ketum parpol di Istana Negara membahas berbagai tantangan bangsa dan negara ke depan hanyalah kemasan, yang pada intinya dalam pertemuan tersebut membahas kekuatan untuk menghadapi Pilpres 2024 mendatang.
Lain hal, kata Saan, jika memang dalam pertemuan dengan para ketua umum parpol di Istana Negara itu membahas bagaimana keberlanjutan pembangunan dan kebijakan yang telah berjalan pasca berakhirnya rezim Joko Widodo, maka ia berkeyakinan semua partai yang ada di dalam koalisi pemerintah akan diundang.
Sumber: RMOL