Pengamat Politik Jhon Sitorus baru-baru ini membongkar rahasia begitu banyaknya relawan yang datang untuk mendukung sosok dari Ganjar Pranowo di Pilpres 2024.
Dirinya buka-bukaan mengatakan rahasia itu adalah benih-benih perjuangan yang ditinggalkan oleh Basuki Tjahaja Purnama (BTP) alias Ahok. Pengakuannya ini dituangkan dalam cuitan media sosialnya di @Miduk17.
Jhon mengatakan banyak elemen masyarakat yang bersimpati terhadap politikus tersebut, jiwa yang ditanamkannya rupanya mereka lihat juga dalam sosok dari Ganjar Pranowo.
"Banyak organisasi relawan yang terbentuk karena simpati kepada Ahok. Mereka berdiri karena sikap Ahok: Jujur, Anti-korupsi dan Transparan," tegasnya seperti yang dilansir pada Sabtu (29/7).
Prinsip dalam mendukung tokoh yang pernah menjadi gubernur tersebut terus dipertahankan oleh mereka hingga saat ini. Tak ada dana sponsor, semua dilakukan berdasarkan asas untuk memajukan dari Indonesia.
"Tak ada yang mendanai, masing-masing anggota urunan untuk aktivitas organisasi. Mereka bergerak tanpa dikomandoi siapa pun, yang penting ada nilai-nilai Ahok," jelasnya.
Ahok sendiri merupakan sosok yang fenomenal dan dipenuhi kontroversi, mulai dari sikap hingga manuver politiknya banyak yang telah meninggalkan rekam jejaknya, khususnya di DKI Jakarta. Saat ini, ia dikenal sebagai seorang politikus dan merupakan sahabat dari Presiden Joko Widodo alias Jokowi.
Sumber: suara
Foto: Mantan Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok)/Net