Oknum TNI Gerie Desano Wibisono (GDW), sosok pemicu kecelakaan beruntun di Jalan Layang Mohamen bin Zayed (tol MBZ) karena telah melawan arah disebut mengalami gangguan jiwa/psikologis.
Hal itu disampaikan langsung oleh Kepala Penerangan Kodam (Kapendam) Jaya/Jayakarta, Kolonel Inf Herbert Andi Amino Sinaga, yang mana GDW sedang berada dalam pengawasan.
"Lettu GDW ini memiliki riwayat penyakit, kondisi psikologinya juga kurang sehat dan sedang dalam pengawasan satuan," ujar Andi pada Senin, 11 September 2023.
Sehingga sampai saat ini Pomdam Jaya masih belum memeriksa GDW terkait insiden yang terjadi pasa Sabtu 9 September 2023 lalu.
Sebab, dirinya masih menjalani perawatan intensif di Rumah Sakit Pusat Angkatan Darat (RSPAD) Gatot Soebroto lantaran mengalami syok.
"Jadi kita masih menunggu memang dugaan sementara yang bersangkutan kenapa dia tidak bisa diperiksa karena memang yang bersangkutan tidak bisa memberikan keterangan," ujar Dampomdam Jaya Kolonel Cpm Irsyad Hamdie Bey Anwar.
"Artinya kita tanya dia masih jawabnya ngaco dan sebagainya, sehingga saya berkoordinasi dengan pihak kesehatan Kodam untuk melakukan pengecekan lagi," tambahnya.
Kendati begitu, sejumlah warganet X mencurigai bahwa GDW tidak benar-benar mengalami gangguan jiwa/psikologis.
Tak sedikit juga yang menyinggung bahwa GDW merupakan anak seorang pejabat.
Seperti diketahui, GDW merupakan putra seorang pejabat Kowad Mayor CAJ (K) Ida Martianingsih yang menjabat sebagai Wakil Perwira Koordinator Kowad Kodam V/Brawijaya.
Sehingga banyak yang menduga adanya 'permainan' di balik semua ini.
"Gerie Desano Wibisono kayaknya ga mungkin ada riwayat penyakit dan kondisi psikologis (tak sehat)..," tulis @Palti***.
"Sudahlah bang, kita lihat saja nanti ujungnya kayak apa.... soalnya belum apa-apa sudah bisa keluar statement, Ybs memiliki gangguan psikologis, kok ya rada nganu juga...," tulis @Joshu***.
"Biasanya yg kek gini, jadi Tentaranya jalur koneksi ortunya secara kan pejabat, muka anak" manja.. nggk bisa berdiri sendiri, tanpa pertolongan ortunya," tulis @bimo_ign***.
"Smua anak pejabat ato pny kenalan org kuat ko byk yg tiba2 sakit jiwa yah. Sama ky org flexing kl diperiksa ngakunya brg palsu. Tholol bnr alesannya. Kbykan pelajaran mengarang kyny pas sekolah," tulis @Victor***. (*)
Sumber: kilatFoto: Foto keluarga GDW. (Ask.fm)
http://dlvr.it/Sw1r4f
http://dlvr.it/Sw1r4f