Yenny Wahid Bertemu Prabowo, Ini Respons PKB -->

Notification

×

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Tag Terpopuler

Yenny Wahid Bertemu Prabowo, Ini Respons PKB

Kamis, 07 September 2023 | September 07, 2023 WIB | 0 Views Last Updated 2023-09-07T14:10:29Z

JAKARTA-Pertemuan putri Presiden Ke-4 RI Abdurrahman Wahid (Gus Dur), Yenny Wahid dengan Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto ditafsirkan sejumlah pihak sebagai upaya untuk menggembosi pasangan Capres-Cawapres Koalisi Perubahan, Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar.

Menanggapi hal itu, Ketua DPP PKB Cucun Ahmad Syamsurijal mengaku partainya tidak takut terhadap manuver Yenny. Sebab PKB memandang Yenny hanya sebagai followers.

“Kalau Gus Imin ini kan langsung menjadi kontestannya dalam perhelatan pilpres ini,” ujar Cucun di markas DPP PKB, Raden Saleh Raya, Jakarta Pusat, Kamis (7/9).

Menurut Ketua Fraksi PKB DPR RI itu, publik pasti bisa membedakan, mana yang betul-betul kontestan di pilpres dan mana yang cuma sekadar pendukung saja.
 
"Kalau hanya menjadi follower, hanya menjadi pendukung, tidak mengambil kebijakan, nanti publik akan bisa membedakan. Mana yang masuk ke kontestan, mana yang hanya akan menjadi pendukung saja ya," seloroh Cucun.

Pertemuan perempuan yang memiliki nama lengkap Zannuba Ariffah Chafsoh dan Prabowo Subianto itu berlangsung pada Rabu malam (6/9) di Jalan Kertanegara, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan. I rm
×
Berita Terbaru Update
close