Presiden Jokowi selalu disebut meninggalkan PDIP sebelum masa jabatan habis, Gibran Rakabuming pun angkat suara.
Lalu, Sekretaris Jenderal PDIP, Hasto Kristiyanto mengomentari Presiden Jokowi keluar, Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming menanggapi hal tersebut.
Pasalnya, Sekretaris Jenderal PDIP Kristiyanto mengatakan Jokowi meninggalkan PDIP selepas pencalonan Cawapres Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming.
Namun, Gibran Rakabuming tidak menanggapi hal tersebut terlalu banyak.
Bahkan, Gibran Rakabuming mengatakan semua pernyataan tersebut dikembalikan lagi.
"Ya, itu monggo, saya kembalikan lagi ke Pak Hasto. Njih," ucap Gibran kepada awak media saat ditemui di Balai Kota Solo, Senin, 30 Oktober 2023.
Gibran Rakabuming pun menanggapi soal adanya sanksi dari PDIP kepadanya.
Beberapa sumber mengatakan ada sanksi khusus yang sudah diberikan secara tertutup kepada Gibran Rakabuming.
Ia justru mengaku bahwa dalam pertemuan dengan Ketua DPP PDIP Puan Maharani dan Ketua Tim Pemenangan Nasional Ganjar Pranowo - Mahfud MD.
Gibran Rakabuming mengakui telah mendapatkan izin dari Puan untuk ikut Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024.
"Temen-teman media, kan saya sudah berkali-kali bilang, kira-kira dua minggu yang lalu saya sudah ketemu Mbak Puan dan Pak Arsjad. Beliau berdua sudah memberikan saya izin untuk ikut berkomperisi. Itu ya. Tidak perlu saya ulang-ulangi lagi. Wis tak kerja sek (sudah, saya kerja dulu)," katanya.
Lalu, ia mengatakan telah berkomunikasi dengan FX Hadi Rudyatmo.
"Kan sudah saya jawab kemarin? Njih. Beliau sudab WA saya. Ntar ya. Dari yang WA pertama sudah langsung saya jawab," katanya lagi.
Namun, sampai saat ini, Gibran Rakabuming belum juga merencanakan akan melakukan apa saat pertemuan itu.
"Nanti, nanti. Saya carikan jadwal biar tidak saling tumpang-tindih jadwalnya. Ya secepatnya. (Nanti mau apa saat bertemu?) Belum, ya bertemu aja," ucap dia. (*)
Sumber: kilat
Foto: Gibran Rakabuming Raka/Net