Soal “Ndasmu Etik”, Cak Imin: Jangan Remehkan Etika -->

Notification

×

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Tag Terpopuler

Soal “Ndasmu Etik”, Cak Imin: Jangan Remehkan Etika

Senin, 18 Desember 2023 | Desember 18, 2023 WIB | 0 Views Last Updated 2023-12-18T09:21:18Z

Keberhasilan suatu negara salah satunya ditentukan karena menjunjung tinggi etik. Sebab etika atau etik memiliki posisi yang sejajar dengan hukum.

Hal ini disampaikan cawapres nomor urut 1, Muhaimin Iskandar, menanggapi pernyataan “Ndasmu Etik” yang disampaikan capres nomor urut 2, Prabowo Subianto.

"Karena itu jangan remehkan etika," tegas sosok yang akrab disapa Cak Imin itu usai menghadiri  silaturahmi dengan majelis taklim se-Bekasi, Senin (18/12).

Pendamping capres Anies Baswedan itu pun mengingatkan Prabowo untuk bisa bersikap objektif, karena etika dan hukum sesungguhnya berada di posisi setara.

Cak Imin sebelumnya juga menyentil Prabowo lewat akun media sosial X pribadinya. Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa itu melontarkan sebuah pertanyaan.

"Emang etik punya ndas ya?" tulis Cak Imin.

Cawapres usungan Koalisi Perubahan untuk Persatuan itu lantas menjelaskan status medsosnya itu untuk menyadarkan semua pihak bahwa jangan main-main soal etik.

"Itu sebagai bagian penyadaran bahwa etika harus dijunjung tinggi," pungkasnya.

Sumber: rmol
Foto: Calon wakil presiden nomor urut 1, Muhaimin Iskandar/RMOL
×
Berita Terbaru Update
close