Prabowo Blak-blakan Akui Dirinya Memang Tak Pandai Berbicara: Saya dari Dulu Apa Adanya -->

Notification

×

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Tag Terpopuler

Prabowo Blak-blakan Akui Dirinya Memang Tak Pandai Berbicara: Saya dari Dulu Apa Adanya

Sabtu, 13 Januari 2024 | Januari 13, 2024 WIB | 0 Views Last Updated 2024-01-13T05:18:56Z

Capres nomor urut 2, Prabowo Subianto mengakui jika dirinya memang tak pandai bicara.

Prabowo mengatakan jika dirinya memang sejak dahulu selalu apa adanya saat berbicara.

"Memang, saya sangat kurang pandai bicara, saya mengerti. Memang ada yang mengatakan saya bisanya hanya joget saja," ungkap Prabowo.

Saat memberikan sambutan di acara konsolidasi relawan Prabowo-Gibran di Gedung Balai Buntar Kota Bengkulu, Prabowo juga mengatakan ada yang memperingatkan dirinya untuk berhati-hati dalam berbicara.

Banyak yang mengingatkan agar Prabowo jangan emosi supaya tidak terpancing oleh lawan bicaranya.

"Ada yang ngomong ke saya Pak prabowo hari-hati, bicaranya harus hati-hati jangan emosi nanti terpancing bicaranya harus sopan-sopan. Saya memang dari dulu bicaranya apa adanya," kata Prabowo.

Lebih lanjut, Prabowo menanyakan kepada para pendukungnya apakah mereka menginginkan dirinya berbicara sopan terus.

Politisi Partai Gerindra itu juga turut menyinggung apakah pendukungnya ingin ia berbicara pintar seperti akademisi.

"Kalian mau saya bicara sopan sopan sopan? Atau saya bicara seperti politisi-politisi atau saya bicara seperti akademisi-akademisi yang pinter teori, pinter teori tapi salah," tanya Prabowo.

Diakui Prabowo jika dirinya adalah mantan prajurit sehingga gaya berbicaranya kental dengan nuansa tegas.

"Prabowo kan bekas prajurit jadi bahasanya biasa seperti itu," bebernya.

Capres nomor urut 2 itu mengatkan jika dirinya memang tidak banyak omong.

Namun ia memastikan jika akan lebih banyak bekerja mewujudkan program-program yang ia canangkan jika terpilih menjadi presiden kelak.

Prabowo juga menegaskan jika dirinya akan menegakkan kebenaran, keadilan, dan memperjuangkan kesejahteraan saat terpilih jadi pemimpin nanti.

"Walaupun saya diejek, difitnah, dihujat, rakyat punya hati. Saya hanya ingin berjuang untuk membela rakyat Indonesia. Begitu Prabowo-Gibran dan Koalisi Indonesia Maju menerima mandat, kita akan tegakkan kebenaran, keadilan dan kesejahteraan rakyat Indonesia," pungkasnya.(*)

Sumber: kilat
Foto: Prabowo Subianto/Net
×
Berita Terbaru Update
close