Anies Diminta Banyak Istirahat Jelang Pemilu, JK Sarankan Tidur Dua Hari Dua Malam -->

Notification

×

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Tag Terpopuler

Anies Diminta Banyak Istirahat Jelang Pemilu, JK Sarankan Tidur Dua Hari Dua Malam

Senin, 12 Februari 2024 | Februari 12, 2024 WIB | 0 Views Last Updated 2024-02-12T13:49:57Z

Wakil Presiden ke-10 dan ke-12 RI, Jusuf Kalla (JK) mengaku sempat memberikan nasihat khusus kepada calon presiden nomor urut 1 Anies Basweda. Ia mengatakan saat masa tenang Pilpres 2024, sebaiknya Anies tidur dua hari dua malam.

"Saya bilang ke Pak Anies. Kalau perlu dua hari dua malam kau tidur karena ini bayar yang berapa bulan tidak ada waktu tidur," kata JK di kediamannya, Jalan Brawijaya, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Senin, (12/2/2024).

Sementara, itu Anies mengaku belum bisa beristirahat karena masih melakukan sejumlah agenda. Mulai dari bertemu dengan masyarakat yang ingin bertemu dirinya hingga melakukan pertemuan-pertemuan dengan Tim Hukum dan Tim Saksi Timnas AMIN untuk membahas persiapan tanggal 14 Februari.

"Jadi banyak dari luar kota belum pulang menunggunya di rumah. Tadi Pak JK tanya 'gimana nies sudah tidur belum?' Di rumah malah banyak sekali masyarakat yang datang dari berbagai kota itu pengen ketemu sebelum mereka pulang ke daerah masing-masing," ujar Anies.

Dia pun menganjurkan simpatisan dan pendukungnya untuk berdoa di sisa hari sebelum pencoblosan. "Pendukung untuk tidak putus berdoa dan bagi yang muslim kami anjurkan untuk baca Al-Ikhlas sebanyak-banyaknya, itu yang kita anjurkan dan kampanyekan, kemudian bagi saudara-saudara kita beragama nasrani, kristen, katolik, hindu, budha, konghucu mendoakan sesuai dengan tata cara beribadahnya," katanya.

Diketahui, sejak Minggu (11/2/2024) hingga Selasa (13/2/2024) adalah masa tenang kampanye. Setelah itu, hari pencoblosan dilakukan pada Rabu (14/2). Pada hari yang sama, mulai dilakukan penghitungan suara. Rekapitulasi suara dilakukan pada 15 Februari 2024 hingga 20 Maret 2024.

Sumber: inilah
Foto: Wakil Presiden ke-10 dan 12 Jusuf Kalla atau JK bersama calon presiden nomor urut 1, Anies Baswedan di kediamannya, Jalan Brawijaya, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Senin (12/2/2024). (Foto: Inilah.com/Syahidan).
×
Berita Terbaru Update
close