Inilah rincian harta kekayaan Herybertus GL Nabit, Bupati Manggarai Nusa Tenggara Timur (NTT) tengah viral di media sosial.
Herybertus GL Nabit disinyalir pecat sebanyak 300 Nakes non-ASN yang berdemo di Kantor Bupati Manggarai pada 12 Februari 2024 lalu.
Usut punya usut, para Nakes tersebut meminta perpanjangan SPK dan kenaikan gaji yang sesuai dengan Upah Minimum Kabupaten (UMK).
Dilansir Kilat.com dari akun Instagram @undercover.id pada Kamis, 11 Maret 2024 terkuak alasan Herybertus GL Nabit memberhentikan pegawainya.
Menurut pernyataan Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Manggarai, Bartolomeus Hermopan, sang Bupati memiliki beberapa pertimbangan.
Diantaranya terkait alasan ketidak disiplinan dan pegawai yang dinilai tidak loyal terhadap atasan.
“Di situ jelas alasan pemberhentian kalau pemecatan mungkin terlalu, karena ketidakdisiplinan dan tidak loyal," paparnya.
Menurut tuntutan yang ada, pendemo mengaku biaya hidup mereka tak bisa tercukupi dengan upah yang didapat.
Dinilai minim, ternyata Nakes non-ASN menerima gaji sebesar Rp400 ribu hingga Rp600 setiap bulannya.
Di sisi lain, harta kekayaan Herybertus GL Nabit yang tengah viral menjadi perbincangan ini terkuak.
Dilansir dari e-LHKPN tahun 2023 terungkap bahwa politisi PDIP tersebut memiliki total harta mencapai Rp33.144.681.376.
Diketahui, ia memiliki banyak tanah, warisan, hingga beberapa kendaraan mewah.
Menurut beberapa sumber, dengan kekayaan 33 miliar tersebut menjadikan Bupati Manggarai sebagai Kepala Daerah paling kaya di Nusa Tenggara Timur.
Pasca insiden tersebut, nakes yang berdemo meminta maaf dan memohon agar Bupati kembali mempekerjakan mereka lagi.
Demikianlah informasi mengenai harta kekayaan Herybertus GL Nabit, Bupati Manggarai yang viral pecat Nakes pasca demo naik gaji. (*)
Sumber: kilat
Foto: Harta Kekayaan Herybertus GL Nabit, Bupati Manggarai NTT viral pecat 249 Nakes. (Kolase Instagram/@diskominfomanggarai)