Fakta penangkapan Pegi alias Perong salah satu dari tiga dalam Daftar Pencarian Orang (DPO) tersangka pembunuhan Vina Cirebon tertangkap.
Pegi alias Perong yang ditangkap pada hari Selasa 21 Mei 2024, delapan tahun pasca kejadian keji yang dialami oleh Vina dan Eki.
Penangkapan Pegi ini disampaikan oleh Polda Jabar dimana dibantu oleh tim Bareskrim Polri dan Mabes Polri.
Tak hanya tampang, kini nama hingga pekerjaan Pegi telah terungkap. Simak selengkapnya di bawah ini deretan faktanya.
Ditangkap Selasa 21 Mei 2024
Pegi diketahui ditangkap pada hari Selasa 21 Mei 2024 oleh Polda Jabar dibantu Bareskrim dan Mabes Polri.
“Sejak tadi malam, kami Polda Jabar dengan dibantu tim Bareskrim Polri dan teman Mabes Polri bekerjasama dengan seluruh elemen mengungkap proses menemukan para pelaku telah di DPO sudah berhasil menangkap satu orang,” kata pihak Polda Jabar.
Ditangkap di Bandung
Pegi diketahui saat ini bekerja di Bandung, Jawa Barat termasuk saat ditangkap.
Identitas Asli
Dijelaskan oleh Polda Jabar, Pegi punya nama lengkap Pegi Setiawan sosok yang diduga salah satu pelaku yang belum tertangkap.
“Terduga tersangka yang kita DPO yang namanya Pegi atau Perong yang kita tahu Pegi Setiawan yang kita tangkap di Bandung,” kata Polda Jabar.
Kasus Akan Didalami
Dengan tertangkapnya Pegi, Polisi akan menyelidiki dan didalami informasi dirinya terkait kasus Vina Cirebon delapan tahun lalu.
“Teman teman penyidik sedang pendalaman informasi dari yang bersangkutan terkait kasus Vina.” tambah pihak Polda Jabar.
Pekerjaan
Pegi sendiri diketahui berprofesi sebagai seorang kuli bangunan selama beberapa tahun belakangan.
Itu tadi terkait siapa sosok Pegi alias Perong salah satu DPO kasus Vina Cirebon akhirnya tertangkap.(*)
Sumber: kilat
Foto: Sosok Pegi alias Perong, salah satu DPO kasus Vina Cirebon (Instagram @curhatbang.id,Twitter @RJ5_official)