Jejak Digital Saka Tatal Dikuliti Netizen, Narasi Korban Salah Tangkap Disebut Janggal: Ceritanya Berubah-ubah -->

Notification

×

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Tag Terpopuler

Jejak Digital Saka Tatal Dikuliti Netizen, Narasi Korban Salah Tangkap Disebut Janggal: Ceritanya Berubah-ubah

Jumat, 24 Mei 2024 | Mei 24, 2024 WIB | 0 Views Last Updated 2024-05-24T14:59:34Z

Sosok Saka Tatal kembali diperbincangkan, setelah penangkapan Egi Perong alias Pegi Setiawan, diragukan sebagai DPO pelaku pembunuhan Vina Cirebon.

Ya, seperti diketahui, sosok Egi Perong yang selama ini DPO 8 tahun akhirnya ditangkap, dan kabarnya sudah naik status jadi tersangka.

Namun kecamuk publik di jagat maya pun tak berhenti, lantaran sosok Pegi Setiawan, dianggap tak mirip dengan deskripsi DPO yang dikeluarkan Polda Jawa Barat.

Menyusul perdebatan dan spekulasi tersebut, salah satu pengguna akun X @dhemit_is_back, mengungkap sejumlah jejak digital Saka Tatal, salah satu terduga pelaku yang disebut-sebut sebagai korban salah tangkap.

Dalam cuitan terbarunya, pengunggah menyebutkan jika Saka selalu mengubah keterangannya selama diwawancara.

"Secara psikologi orang yang pernah mengalami sesuatu ha yang buruk, dia akan konsisten cerita bukan berubah-ubah," cuitnya, dikutip Kilat.com pada Kamis 24 Mei 2024.

"Dan mata orang yang bercerita jujur itu konsisten tidak menerawang kanan kiri," tambahnya.

Dalam video pertama wawancara, Saka Tatal mengaku jika saat kejadian Vina dan Eky dibunuh, dirinya tengah bersama teman ke bengkel.

"Waktu malam kejadian saya posisi ada di rumah, sama paman, kaka, temen-temen saya," ujar Saka.

"Jam 11 kurang saya pindah mengantarkan teman ke bengkel karena motornya rusak," ia menyambung.

Sementara itu, dari keterangan video selanjutnya terdengar cukup berbeda.

Saka mengaku, usai berkumpul dengan keluarga di rumah, ia dimintai tolong oleh sang paman untuk mengisi bensin.

"Saya ada di rumah malam kejadian, sama kakak, sama teman saya, sama om saya," katanya.

"Saya sebelum ditangkap disuruh paman isi bensin, sama adiknya paman juga," papar Saka.

Namun demikian, seorang warganet menduga, jika dua video tersebut menceritakan kondisi dan waktu yang berbeda.

"Kalau yang aku tangkap itu 2 penjelasan yang berbeda, yang pertama menjeaskan saat malam kejadian," cuit akun @read_one12.

"Awalnya dari rumah terus malam mau di bengkel, di fly over ada banyak polisi," tambahnya.

Sementara, pada video kedua, diduga menceritakan saat-saat penangkapan.

"Video selanjutnya menjelaskan saat terjadinya penangkapan, setelah isi bensin mau nyerahin motor ke pamannya," tandas akun tersebut.(*)

Sumber: kilat
Foto: Saka Tatal yang kini dikuliti netizen usai bebas dari kasus pembunuhan Vina Cirebon. (Tangkapan layar YouTube/ Tv One News)
×
Berita Terbaru Update
close