Anies Anggap Pembahasan Cawagub Masih Prematur -->

Notification

×

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Tag Terpopuler

Anies Anggap Pembahasan Cawagub Masih Prematur

Jumat, 14 Juni 2024 | Juni 14, 2024 WIB | 0 Views Last Updated 2024-06-14T14:54:20Z

Bakal Calon Gubernur Jakarta, Anies Baswedan, belum mau buru-buru membahas sosok yang akan menjadi pendampingnya di Pilkada Jakarta 2024 mendatang.

Meskipun saat ini, Anies gencar diduetkan dengan Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) sekaligus putra bungsu Presiden Joko Widodo, Kaesang Pangarep.

"Saat ini belum ada pembahasan nama siapa pun juga dan menurut saya (waktunya) belum dan tidak penting membahas nama sekarang," kata Anies kepada usai salat Jumat di Masjid Raya Pondok Indah, Jakarta Selatan, Jumat (14/6).

Gubernur Jakarta periode 2017-2022 itu menegaskan, saat ini jauh lebih penting untuk  merumuskan gagasan yang akan diusung pada Pilkada 2024.

"Pembahasan (nama) hari ini prematur, jadi nama a, b, c, d, e yang disodorkan nggak usah jadi keramaian, itu belum ada pembahasan apa pun," ucapnya.

Salah satu fokusnya jika berhasil menjabat di periode kedua adalah membereskan persoalan Kampung Bayam yang dinilainya banyak mengalami ketidakadilan.

"Menurut saya ya lebih penting bahas Kampung Bayam daripada membahas nama calon wakil gubernur," tandas Anies Baswedan.

Sumber: rmol
Foto: Bakal Cagub Jakarta, Anies Baswedan/Ist
×
Berita Terbaru Update
close