Anies Diminta Prioritaskan APBD untuk Kaum Kelas Bawah -->

Notification

×

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Tag Terpopuler

Anies Diminta Prioritaskan APBD untuk Kaum Kelas Bawah

Minggu, 30 Juni 2024 | Juni 30, 2024 WIB | 0 Views Last Updated 2024-07-01T02:32:27Z

Dukungan untuk Anies Baswedan kembali maju sebagai bakal calon Gubernur Jakarta di Pilkada 2024 terus mengalir dari banyak kalangan.

Teranyar, dukungan datang dari Simposium Ikatan Alumni SMA Muhammadiyah 16 (IKA SMAM16).

Melalui keterangan resminya, Ketua IKA SMAM16, Muhammad Sahril Amin menjelaskan, sebagai bagian dari civil society, pihaknya merasa memiliki tanggungjawab untuk ikut ambil bagian.

"Keputusan musyawarah terakhir 30 Juni 2024 oleh Panitia Simposium IKA Dosq 16 Jakarta akhirnya memutuskan dukungan penuh kepada Anies Rasyid Baswedan sebagai Cagub DKI Jakarta Tahun 2024," kata Sahril dikutip Minggu (30/6).

Disebutkan bahwa dukungan politik ini merupakan buah pemikiran panjang. Anies dianggap sebagai tokoh yang membawa pembaruan.

"Pesan terakhir kepada bapak Anies adalah jika memenangkan Pilgub Jakarta, maka prioritas acuan utamanya adalah APBD yang memihak kaum kelas bawah yang jumlahnya sekarang 477 ribu sesuai data statistik," demikian Sahril.

Sejuah ini Anies telah mendapat dukungan dari DPW Partai Kebangkitan Bangsa (PKB). Disusul dengan dukungan Partai Keadilan Sejahtera (PKS) yang menduetkannya dengan Sohibul Iman.

Namun keputusan Gubernur petahana periode 2017-2022 itu kembali berlaga di Jakarta masih menjadi teka-teki. Sementara KPU baru membuka pendaftaran pada Agustus mendatang.

Sumber: rmol
Foto: Deklarasi Simposium Ikatan Alumni SMA Muhammadiyah 16 (IKA SMAM16) untuk Anies Baswedan/Ist
×
Berita Terbaru Update
close