Terungkap awal mula pertemuan selebram Aida Selvia dengan suaminya, Hamdan.
Diketahui, perjalanan asmara Aida Selvia dan Hamdan dimulai dengan taaruf.
Aida Selvia dan Hamdan bahkan pertama kali bertemu di Tanah Suci, Mekkah.
Hal itu diungkap oleh kerabat Selvia, Saqila, melalui akun Instagramnya.
"Kenal Aida Selvia karena dia jadi model salah satu client. Orangnya baik dan gak neko-neko. Nikah pun dari taaruf. Selalu cerita kalau cowoknya agamanya bagus. Mereka ketemu pas lagu umroh," ujarnya, dikutip dari akun Instagram @saqilasrs.
Meski dikenal baik dalam beragama, Saqila tak menyangka bahwa Hamdan kerap menyewa jasa prostitusi hingga berselingkuh.
"Ternyata cowonya demen jajan lo**e. Tobat lu mas. Istri lu cakep sama soleha malah jajan mbah kunti blonde," sambungnya.
Diberitakan sebelumnya, media sosial dihebohkan dengan pengakuan Selvia yang diselingkuhi oleh Hamdan.
Ia bahkan mendapati suaminya pernah bertemu selingkuhannya di sebuah hotel di kala dirinya tengah hamil.
"Aku buka galeri. Isinya semua foto yang bikin aku hancur banget. Dia ada dihotel sama cewek lain padahal posisi ini aku lagi hamil besar 8 bulan," kata Selvia.
Tak hanya itu, Hamdan juga rupanya tidak peduli dengan kondisi kesehatan Selvia pasca melahirkan.
Di mana ia masih sempat-sempatnya bertemu sang selingkuhan di sebuah tempat dugem.
"Mental istri dirusak, mental cewek lain dijaga. Istrinya baru lahiran 12 hari, jahitan operasi aja belom kering Yaallah hati kamu terbuat dari apa?" sambungnya.
Kasus ini pun kini tengah menjadi sorotan banyak warganet. (*)
Sumber: kilat
Foto: Aida Selvia bongkar perselingkuhan suami. ( Instagram @hamdanmhmmd_)