Kasus pembunuhan Vina Cirebon belakangan ini turut menyita perhatian dari sejumlah kalangan.
Pasalnya, publik kian secara vokal mendesak agar kasus pembunuhan Vina Cirebon itu bisa segera diusut secara tuntas.
Hal ini dikarenakan kasus pembunuhan Vina Cirebon yang terjadi pada delapan tahun lalu silam itu diketahui sempat mengalami mangkrak.
Di tengah-tengah derasnya pemberitaan mengenai kasus Vina Cirebon, kini publik dibuat geger dengan munculnya sebuah foto.
Adapun foto itu berisikan mengenai rekaman CCTV yang diduga berkaitan dengan kasus pembunuhan Vina di Cirebon.
Dalam foto tersebut, terlihat adanya sekelompok pengendara motor yang diduga tengah saling berkumpul.
Kemudian, sejumlah pengendara motor itu juga diduga terlihat sambil membawa sebuah balok.
Beredarnya foto yang berisikan dugaan rekaman CCTV kasus pembunuhan Vina itu menjadi viral usai dipublikasikan oleh akun pengguna TikTok @12356789ra.
"CCTV TKP Vina," narasi dalam foto.
Akun TikTok 12356789ra itu tampak memberikan pertanyaan dengan nada sindiran kepada seseorang perihal siapa saja orang-orang yang ada di dalam rekaman CCTV tersebut.
"Teruntuk si mata elang, coba dong kasih tau siapa aja org yg ada di Cctv. Katanya lo bisa liat jls jarak 100m gelap Ig, ini cukup pantengin aja hp Lo liat baik2 yg ada dicctv ini," bunyi caption, dikutip Kilat.com dari unggahan TikTok @12356789ra pada Sabtu, 1 Juni 2024.
"Soalnya gua gak bisa liat mata gue siwer kan Lo yg punya mata elang pasti tahu lah siapa yg direc Cctv ini," papar akun TikTok itu.
Menariknya, warganet justru salah fokus usai melihat postingan foto rekaman CCTV tersebut lantaran melihat adanya sosok wanita.
Warganet pun menduga kalau sosok wanita yang tengah dibonceng oleh pengendara motor itu adalah teman Vina, yaitu Linda.
"Ko kyak ada cwek yg di bonceng," kata akun @Lisna Barbar.
"Fiks udh pasti linda," ucap akun @Zainudin.
"Yg pegang balok itu dia bonceng perempuan. curiga itu si linda," papar akun @a161v174.
Hingga berita ini diturunkan, unggahan foto yang berisikan dugaan rekaman CCTV kasus pembunuhan Vina itu telah ditonton sebanyak 2,3 juta kali, 85,8 ribu likes dan 2.660 komentar.
Kendati demikian, postingan akun TikTok yang mengkaitkan foto tersebut dengan rekaman CCTV kasus Vina di Cirebon itu pun belum diketahui secara pasti akan kebenarannya alias masih simpang siur. (*)
Sumber: kilat
Foto: CCTV kasus pembunuhan Vina Cirebon. (Kolase TikTok/ @pareayam/ @12356789ra)