Marshel Widianto Disebut Problematik Tapi Malah Diusung Jadi Calon Wakil Wali Kota Tangsel, Said Didu: Semacam Pelecehan -->

Notification

×

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Tag Terpopuler

Marshel Widianto Disebut Problematik Tapi Malah Diusung Jadi Calon Wakil Wali Kota Tangsel, Said Didu: Semacam Pelecehan

Sabtu, 22 Juni 2024 | Juni 22, 2024 WIB | 0 Views Last Updated 2024-06-22T08:08:43Z

Marshel Widianto diusung menjadi Calon Wakil Wali Kota Tangerang Selatan.

Hal tersebut membuat beberapa pihak terkejut dan merasa pencalonan Marshel Widianto melalui Gerindra tidak tepat.

Seperti yang disampaikan Nikita Mirzani lewat akun Instagramnya yang menyebutkan Marshel Widianto hanya berasal dari seorang pelawak.

“Marshel itu adalah seorang pelawak yang diambil sama Bang Denny Cagur yang akhirnya Bang Denny Cagur dihianati sama yang namanya Marshel Widianto,” ucapnya.

Menurutnya, Marshel juga tidak pernah tepat waktu dalam hal pekerjaan yang menyebabkan ia sudah tidak dipanggil dalam acara-acara di stasiun TV manapun.

“Ketiga, dia raja gimmick an dan settingan. Masa sih warga Tangsel mau dipimpin sama wakil walikota raja gimmick sama settingan,” tegas Nikita.

Marshel juga disebut penjilat karena suka mendekati orang-orang kaya dan berpengaruh di Jakarta.

“Sekelas Raffi Ahmad aja sahabatnya Marshel Widianto ngeposting dia aja tutup komen, berarti kenapa itu kan tanda tanya besar kenapa harus ditutup komennya ya kan, mungkin karena Raffi cuma support aja tapi sebenarnya dalam hatinya juga ‘aduh gimana sih?’,” ujar Nikita Mirzani.

Ia memberi saran kepada Partai Gerindra untuk mempertimbangkan lagi keikutsertaan Marshel dan memilih kader-kadernya yang lebih mampu mengemban amanah.

Ramainya khalayak ramai memperbincangkan hal tersebut, Said Didu Mantan Staf Khusus Menteri ESDM dalam akun X nya menanggapi berita tersebut.

“Ini sih semacam pelecehan thdp warga Tangerang Selatan – diberikan pilihan calon spt dia,” tulisnya yang menyiratkan ketidaksetujuannya terhadap berita tersebut.

Hal itu memicu banyak netizen memberikan komentar, “Sebagai warga TangSel dan juga pengurus RT saya akan ajak warga pilih yang lain lah pak,” tulis akun @Eddy_***.

“Sekaligus eksperimen sosial. Apakah warga tetap memilih pelawak dengan imbalan bansos/uang atau sebaliknya. Jika uang dan bansos jadi parameter elektabilitas, kedepan kambing pun jika dicalonkan dapat menjadi walikota. Walikota kambing,” tulis akun @Parta***. (*)

Sumber: kilat
Foto: Kolase Said Didu dan Marshel Widianto (Instagram/@marshel_widianto)
×
Berita Terbaru Update
close