Busyro Muqoddas, Tokoh Muhammadiyah yang Lantang Bela Warga Wadas Dari Kasus Perusakan Lingkungan -->

Notification

×

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Tag Terpopuler

Busyro Muqoddas, Tokoh Muhammadiyah yang Lantang Bela Warga Wadas Dari Kasus Perusakan Lingkungan

Selasa, 30 Juli 2024 | Juli 30, 2024 WIB | 0 Views Last Updated 2024-07-30T00:47:29Z

Nama Busyro Muqoddas, salah satu tokoh Muhammadiyah yang pernah lantang bela warga Wadas kembali dikenang belakangan.

Yap, Muhammadiyah baru saja menerima izin usaha tambang dari Pemerintah yang sebelumnya telah diberikan ke ormas keagamaan.

Tentu saja hal ini menuai sorotan bagaimana organisasi Muhammadiyah selalu lantang menentang apapun terkait kerusakan lingkungan.

Salah satu sosok yang tak gentar terkait hal ini adalah Busyro Muqoddas. Untuk mengenal lebih dalam, simak selengkapnya di sini:

Busyro Muqoddas adalah salah satu tokoh kelahiran Yogyakarta pada 17 Juli 1952 dan kini menginjak usia 72 tahun.

Sosok yang satu ini pernah menjabat sebagai Wakil Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi 2011-2014 dan Ketua PP Muhammadiyah.

Busyro menempuh pendidikan dari TK sampai SMA di Muhammadiyah dan kuliahnya di Universitas Islam Indonesia Yogyakarta lulus tahun 1977 dengan gelar Sarjana Hukum.

Akhirnya di tahun 1990 ia juga sukses mendapat Magister Hukum Universitas Gajah Mada, lanjut dapat doctoral dari Universitas Islam Indonesia tahun 2010.

Busyro tercatat pernah menduduki jabatan sebagai Direktur LKBH dan Pusdiklat Universitas Islam Indonesia hingga Dekan Fakultas Hukum Universitas Islam Indonesia.

Aktif sebagai anggota di Muhammadiyah tahun 1972 Busyro Muqoddas pernah menjabat sebagai Ketua Pimpinan Pusat Ikatan Pelajar Muhammadiyah selama 2 tahun sampai akhirnya jadi Ketua PP Muhammadiyah .

Busyro pun pernah menjabat sebagai Komisi Yudisial selama 5 tahun sejak tahun 2005.

Lalu dirinya menggantikan Antasari Azhar dilantik dan diambil sumpah oleh Presiden RI di 20 Desember 2010 sebagai  Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi sampai 2014.

Kemudian Busyro menjadi Ketua PP Muhammadiyah Bidang Hukum dan HAM dan sempat lantang membela warga Wadas.

Di momen tersebut, warga menolak keras pembukaan pertambangan batuan andesit di Desa Wadas.

Desa Wadas akan rentan terkena longsor dan menggusur kebun-kebun warga yang menjadi sumber penghidupan.

Dampak buruk pun akan mengancam masa depan warga Wadas dan kelestarian lingkungan.

Sosok Busyro Muqoddas cukup sering temani warga Wadas dalam ambil kembali tanah mereka.

"Tidak hanya berorasi di fodium, Ketua PP @Muhammadiyah Busyro Muqoddas ikut menemani warga Wadas yang memperjuangkan tanah mereka," tulis akun tersebut.

Itu tadi profil Busyro Muqoddas tokoh Muhammadiyah yang lantang bela warga Wadas dari perusakan lingkungan.(*)

Sumber: kilat
Foto: Busyro Muqoddas (muhammadiyah)
×
Berita Terbaru Update
close