Bertekad Lanjutkan IKN, Prabowo Subianto Yakin Ibu Kota Baru Akan Berfungsi Secara Optimal dalam Tiga Tahun -->

Notification

×

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Tag Terpopuler

Bertekad Lanjutkan IKN, Prabowo Subianto Yakin Ibu Kota Baru Akan Berfungsi Secara Optimal dalam Tiga Tahun

Senin, 12 Agustus 2024 | Agustus 12, 2024 WIB | 0 Views Last Updated 2024-08-12T12:45:02Z

Presiden terpilih Prabowo Subianto menyebut dirinya akan melanjutkan proyek pembangunan Ibu Kota Nusantara (IKN) setelah masa kepemimpinan Presiden Joko Widodo.

Prabowo Subianto yang akan segera dilantik pada bulan Oktober mendatang menyebut bahwa dirinya akan melanjutkan seluruh program dari Presiden Jokowi termasuk pembangunan IKN.

Prabowo Subianto menyatakan bahwa pembangunan IKN menjadi salah satu program prioritas saat masa pemerintahannya.

Usai mengikuti rapat kabinet perdana di IKN, Prabowo Subianto meyakini bahwa fungsi dari ibu kota RI baru itu akan berjalan optimal pada 3 tahun kedepan setelah seluruh pembangunan infrastruktur usai.

"Kita sadar pembangunan ibu kota itu bukan pekerjaan yang sebentar, pekerjaan yang lama dan berat, tapi saya percaya dalam 3,4,5 tahun ibu kota ini sudah bisa jalan," ucap Prabowo dikutip ANTARA, Senin 12 Agustus 2024.

Prabowo kembali menegaskan bahwa dirinya akan melanjutkan pembangunan IKN karena sudah direncanakan sejak awal.

"Saya berkali-kali sampaikan bahwa saya bertekad untuk melanjutkan, kalau bisa menyelesaikan," jelas Prabowo.

Prabowo menyebut meski dirinya bukan orang yang ahli di bidang teknik, dia meyakini dapat berkontribusi dalam pembangunan IKN.

Ketua umum Partai Gerindra itu juga mengaku akan bertindak sebagai investor.

"Salah satu investor saya sendiri sebagai pengusaha," paparnya.

Prabowo mengaku optimis bahwa pemindahan ibu kota RI dapat memberikan manfaat berarti dalam roda pemerintahan.

Prabowo juga memberikan kode bahwa dirinya akan berkantor di istana negara IKN pasca dilantik sebagai Presiden RI.

"Kalau ibu kota, ya Presiden ada di ibu kota," jelasnya.

Presiden Jokowi beserta menteri dari kabinet Indonesia Maju saat ini sudah menggelar rapat kabinet perdana di IKN.

Adapun dalam rapat tersebut membahas mengenai persiapan transisi pemerintahan.

Selain itu, Presiden Jokowi dan beberapa menteri mengecek langsung progres pembangunan IKN yang juga akan digunakan untuk gelaran upacara HUT RI ke 79.(*)

Sumber: kilat
Foto: Prabowo Subianto tegaskan bakal melanjutkan proyek IKN (Instagram @prabowo)
×
Berita Terbaru Update
close