Ridwan Hisjam Siap Tarung di Bursa Caketum Golkar, Mengaku Sudah Persiapkan Diri Sejak 2019 -->

Notification

×

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Tag Terpopuler

Ridwan Hisjam Siap Tarung di Bursa Caketum Golkar, Mengaku Sudah Persiapkan Diri Sejak 2019

Selasa, 20 Agustus 2024 | Agustus 20, 2024 WIB | 0 Views Last Updated 2024-08-20T02:03:57Z

Bursa calon ketua umum Golkar makin dinamis usai politikus senior Partai Golkar Ridwan Hisjam mendaftarkan diri sebagai caketum.

Sejauh ini ada dua nama yang sudah muncul. Selain Ridwan Hisjam, nama Menteri ESDM Bahlil Lahadalia juga sudah muncul di media.

Ridwan Hisjam mengatakan menjadi Ketum Golkar merupakan sesuatu yang telah disiapkannya sejak lama. Ia bahkan menyebut sejak 2019

"Saya sudah siap dari 2019," kata Ridwan di DPP Golkar, Senin, 19 Agustus 2024.

Ridwan sebenarnya adalah sosok berpengalaman di dunia politik karena ia pernah menjadi Anggota DPR R lima periode dari Golkar.

Ia juga pernah gagal dua kali dalam pemilihan Gubernur Jawa Timur sehingga sosoknya sangat matang.

Saat ditanya visinya menjadi maju sebagai caketum Golkar, Ridwan mengatakan ingin mengembalikan ruh Partai Golkar seperti masa lalu.

"Begitu ada peluang untuk saya memimpin, saya mendaftar dengan harapan bahwa saya ingin mengembalikan Partai Golkar sesuai dengan ruh partai Golkar," ujarnya.

Saat ini, Ridwan Hisjam telah lolos verifikasi dari pihak penyelenggara.

Namun, hasil verifikasi ini masih akan dicek lagi pada penyelenggaraan rapat pimpinan nasional.

Sementara musyawarah nasional (Munas) Partai Golkar digelar di Jakarta Convention Center (JCC) pada 20 Agustus 2024.

"Saya sudah lolos, beberapa calon lainnya juga sudah lolos. Saya sudah menjadi pengurus Golkar sejak era Orde Baru 1997 dan menjabat di DPR selama lima periode," jelasnya. (*)

Sumber: kilat
Foto: Anggota Dewan Pakar Partai Golkar, Ridwan Hisjam. (Tangkap layar Youtube Akbar Faizal)
×
Berita Terbaru Update
close