Kaesang Pangarep tampaknya memilih bungkam dibanding harus memberikan klarifikasi soal pesawat jet pribadi tersebut.
Hal itu terbukti dimana hingga kini Kaesang Pangarep memilih diam seribu bahasa.
Bahkan saat ditemui awak media, Kaesang pun memilih diam.
Tak hanya itu, setelah kabar pesawat jet pribadi melejit, putra bungsu presiden Jokowi itu justru memilih untuk aktif dalam podcast.
Terlihat lewat kanal YouTube-nya yaitu Kaesang Pangarep by GK Hebat, ia masih mengunggah video yang dibagikan pada 6 September 2024 lalu.
"PDP EPS 76 - Verrel Dibuat Gak Berkutik! Kisah Asmaranya Dibongkar Kiky Kaesang!," tulis judul tersebut.
Namun tampaknya publik yang geram dengan suami Erina Gudono itu memilih untuk melepaskan emosinya lewat tayangan YouTube tersebut.
Hal itu terungkap dari cuitan @_mardinal_ yang mengungkap banyaknya dislike dibandingkan like video tersebut.
Dislike di video podcast YouTube Kaesang Pangarep. (Twitter/ @_mardinaL_)
"Dislikenya banyak juga," tulisnya sambil membubuhkan tangkapan layar video YouTube tersebut.
Terlihat sebanyak 14 ribu orang membubuhkan dislike dalam video yang menghadirkan Verrell tersebut.
Kini cuitan soal dislike yang diterima dalam video Kaesang Pangarep imbas tak klarifikasi pesawat jet pribadi itu telah ditayangkan pada lebih dari 600 ribu pengguna Twitter.(*)
Sumber: kilat
Foto: Podcast Kaesang Pangarep yang mendapat bom dislike. (Twitter/ @_mardinaL_)