Media Asing Soroti Erina Gudono, Kehidupan Mewah Hingga Amukan Massa ke University of Pennsylvania -->

Notification

×

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Tag Terpopuler

Media Asing Soroti Erina Gudono, Kehidupan Mewah Hingga Amukan Massa ke University of Pennsylvania

Rabu, 18 September 2024 | September 18, 2024 WIB | 0 Views Last Updated 2024-09-18T05:45:01Z

Viral Erina Gudono sebagai menantu Presiden Joko Widodo yang disorot media asing terkait beasiswa dan penerimaan mahasiswa oleh University of Pennsylvania.

Seperti yang diketahui, Erina Gudono dapat beasiswa S2 dan memilih University of Pennsylvania untuk melanjutkan studi.

Di momen Erina orientasi ke Amerika Serikat, ia terciduk menaiki jet pribadi yang sampai saat ini merujuk ke dugaan gratifikasi meski Kaesang sudah lapor ke KPK.

Saat Erina mengunggah deretan potret ke AS di Instagram miliknya, bersamaan dengan demonstrasi Peringatan Darurat di Indonesia dan membuat publik marah.

Banyak netizen yang kemudian menyentil UPenn untuk kembali mengulas penerimaan mahasiswa khususnya Erina karena memiliki privilege.

Tak satu dua juga netizen yang mengirimkan ke email UPenn buat mempertimbangkan kembali keputusan hingga menuntut penghapusan beasiswa Erina.

Hal tersebut rupanya disorot oleh media asing The Daily Pennsylvanian dalam beritanya.

Media tersebut menyoroti bagaimana beasiswa Erina banyak dapat protes dari masyarakat.

Terlebih, masyarakat Indonesia juga kurang menyukai gaya hidupnya yang sangat mewah dan bagaimana Erina tak terlalu peka soal isu politik di Indonesia.

Padahal Erina Gudono sendiri diketahui mengambil pilihan di School of Social Policy and Practice.(*)

Sumber: kilat
Foto: Erina Gudono disorot media asing (Instagram @erinagudono, thedp.com)
×
Berita Terbaru Update
close