Sosok Siti Nurmarkesi yang Ajak Driver Taksi Online Bertamu di Rumah Anies Baswedan -->

Notification

×

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Tag Terpopuler

Sosok Siti Nurmarkesi yang Ajak Driver Taksi Online Bertamu di Rumah Anies Baswedan

Minggu, 15 September 2024 | September 15, 2024 WIB | 0 Views Last Updated 2024-09-16T06:15:32Z

Kisah pertemuan Anies Baswedan dengan driver taksi online wanita bernama Endang sukses mencuri perhatian.

Ia tampak begitu senang ketika diajak bertamu ke rumah Anies Baswedan oleh penumpangnya.

Penumpang taksi online Endang, yaitu Ibu Nurmarkesi mengaku kenal dengan Anies Baswedan.

"Katanya ibu (Nurmarkesi), cerita nanti saya kenalin sama pak Anies," ujar Endang, dikutip Kilat.com dari X/@Yurissa_Samosir, pada Minggu, 15 September 2024.

Lantas siapakah sosok Nurmarkesi yang kenalkan Endang dengan Anies Baswedan?

Siti Nurmakesi merupakan mantan Bupati Kendal yang tertarik bergabung untuk memenangkan paslon Capres dan Cawapres nomor urut 1 Anies-Muhaimin (AMIN) pada kontestasi Pilpres 2024 silam.

Ia pernah "dijemput" Kejari Kendal di Bandara Soekarno-Hatta sepulang berhaji atas dugaan korupsi bansos Kabupaten Kendal Januari-Juni 2010.

Dilansir Kilat.com dari Antaranews, Nurmarkesi lantas mengajukan gugatan praperadilan kejaksaan atas putusan yang diterimanya yakni 3 tahun penjara dan denda Rp100 juta subsider 2 bulan.

Melansir dari laman elhkpn, dia pernah menjabat sebagai Wakil Bupati Kendal pada periode 2005-2010.

Kemudian, ia menjadi Bupati Kendal periode 2009-2010 dengan kekayaan tercatat sebesar Rp.2.682.974.09 per 24 Maret 2010.

Nurmarkesi menjadi Bupati Kendal ke-39 sekaligus bupati perempuan Kendal pertama.

Dari laman stekom.ac.id, Dra. Hj. Siti Nurmarkesi juga menjadi calon legislatif DPR RI Dapil Jawa Tengah 1 dari Partai Golkar.

Wanita kelahiran 28 April 2961 tahun itu merupakan istri dari Drs. Udin Wahyudin dan memiliki empat orang anak yakni Alfra Nurdiansyah, Sari Anggraini, Yusuf Dhia Ulhaq, dan Muhammad Yudhistira.

Ia diketahui berdomisili di Desa Pagersari, kecamatan Patean, Kabupatenn Kendal. (*)

Sumber: kilat
Foto: Sosok Siti Nurmarkesi yang kenal dengan Anies Baswedan. (Kolase Instagram aniesbaswedan, X.com/Yurissa_Samosir, dan civitasbook/Siti Nurmarkesi)
×
Berita Terbaru Update
close