Viral di media sosial video ambruknya talang air di ruangan menembak di PON 2024 Aceh - Sumut pada, Selasa 17 September 2024.
Dalam video yang beredar memperlihatkan ruangan pertandingan cabang olahraga menembak 10m yang sedang berlangsung di Rindam Im Mata Ie terpaksa dihentikan mendadak akibat ambruknya talang air.
Insiden menghebohkan ini terjadi sekitar pukul 10.30 WIB di tengah hujan deras yang melanda sebagian wilayah Aceh.
Dari video, terlihat rembesan air dari talang air di sisi bangunan hingga akhirnya abruk.
Para atlet dan ofisial yang sedang bertanding sontak berhamburan keluar ruangan untuk menyelamatkan diri.
Beruntung, tidak ada korban dalam peristiwa ini.
Diduga, ambruknya atap ruangan menembak disebabkan oleh derasnya hujan yang mengguyur Aceh.
Struktur bangunan diperkirakan tidak kuat menahan air hujan sehingga mengakibatkan kerusakan yang cukup parah.
Terkait dengan pertandingan penembakan PON XXI akan berlanjut kembali besok, 18 September 2024, jika kondisi cuaca memungkinkan.(*)
Sumber: kilat
Foto: Viral! Detik-detik Ruangan Menembak di PON 2024 Aceh Ambruk, Pertandingan Terpaksa Dihentikan (Instagram)