Anies Baswedan kenang sahabatnya dan istri Fery Farhati, Marissa Haque meninggal dunia hari ini Rabu 2 Oktober 2024. Ketiganya menempuh kuliah bersama di Amerika Serikat.
Anies Baswedan mengatakan bahwa kehilangan atas kepergian Marissa Haque.
Terlebih dedikasi Marissa di bidang sosial yang terus diutamakan oleh sosoknya.
Anies lantas mengenang momen bahwa dia dan Fery Farhati sama-sama pendidikan di Amerika Serikat bersama Marissa.
Anies mulai kenal Marissa dan sempat beberapa kali interaksi dari sana.
"Yang berkesan waktu kami sama-sama kuliah di Amerika, jadi saya, Fery dan Mbak Marissa di sana," kata eks Gubernur DKI Jakarta itu.
Bahkan susah senang saat sama-sama kuliah jauh dari tanah air pun mereka rasakan bersama.
"Saya ingat sekali Mbak Marissa di rumah beberapa waktu, kita sama-sama di tanah jauh (dari Indonesia), kita sama-sama kuliah juga, jadi dekat sekali," sambungnya.
Marissa sendiri dikenang Anies sebagai seniman, politikus, bahkan sosok akademisi yang inspiratif.
"Bukan sekadar berkarya, tapi juga peduli dengan isu-isu kemasyarakatan, bahkan peduli ketika di dalam proses politik juga yang menunjukkan bahwa hidupnya hanya untuk memberikan manfaat," kata dia.
Anies berharap agar derajatnya ditinggikan di sisi Allah SWT dan diampuni dosanya.(*)
Sumber: kilat
Foto: Anies Baswedan dan Fery Farhati kenang kebersamaan dengan Marissa Haque di Amerika Serikat (Instagram @aniesbaswedan)