Profil IM turut menjadi sorotan setelah melaporkan Reza Artamevia ke Polda Metro Jaya. Ia melaporkan ibu Aaliyah Massaid itu atas kasus penipuan berlian senilai Rp18,5 miliar.
Selain dugaan penipuan, mertua Thariq Halilintar itu juga dipolisikan atas kasus dugaan penggelapan dan tindak pidana pencucian uang (TPPU). Laporan terhadap Reza Artamevia terdaftar dengan nomor LP/B/6928/XI/2024/SPKT/POLDA METRO JAYA.
Dalam laporan tersebut, IM menjelaskan bahwa ia awalnya diajak berbisnis berlian oleh Reza. Selain itu, ia juga dijanjikan akan mendapatkan keuntungan fantastis dalam bisnis jual beli berlian.
Tawaran menggiurkan itu langsung diterima IM. Ia mulai membayar uang sebesar Rp18,5 miliar secara bertahap ke Reza. Begitu menerima uang, Reza juga langsung menyerahkan 9 buah berlian sebagai jaminan.
Namun, berlian yang diserahkan ke Reza ternyata palsu karena berbahan sintetis. Sontak, IM langsung menuntut ganti rugi. Reza sendiri sudah berjanji akan segera mengembalikan uang tersebut.
Namun seiring berjalannya waktu, IM mengklaim tak kunjung mendapat uangnya kembali. Ia kemudian melayangkan 2 somasi ke Reza, dan terakhir melaporkan ke kepolisian.
Kisruh kasus berlian ini membuat warganet bertanya-tanya tentang siapa sosok berinisial IM sebenarnya. Ternyata, ia bukan orang sembarangan?
Profil IM yang polisikan Reza Artamevia
Profil seputar IM memang masih belum terungkap lengkap. Namun, seorang warganet sempat mengaku bahwa ia adalah sahabat IM. Pengakuan ini disampaikan melalui komentar di salah satu postingan Instagram @angeldenature.
“Benar, Rp18,5 miliar. Kebetulan yang jadi korbannya itu adalah sahabat dekatku, dan korbannya itu bukan orang sembarangan juga,” ujar pemilik akun tersebut.
Berdasarkan keterangan warganet itu, IM disebut telah meminta tolong kepada pengacara kondang Hotman Paris Hutapea untuk bertindak sebagai kuasa hukumnya. Sayang, Hotman Paris tidak bisa membantunya.
“Bahkan kemarin kita juga sudah kasih tahun HPH (Hotman Paris Hutapea) untuk bantu juga, tapi berhubung HPH enggak bisa dadakan jadi diganti lawyer yang enggak sibuk dulu,” ujar pemilik akun tersebut.
Pemilik akun ini kembali menegaskan bahwa sosok IM bukan orang sembarangan. Hanya saja, kata dia, belum saatnya untuk membagikan profil IM ke media.
Sumber: suara
Foto: Potret Reza Artamevia (Instagram/rezaartameviaofficia)