Belum lama ini, video lawas Rocky Gerung yang keras dan tegas pertanyakan
gelar doktor Erick Thohir menjadi viral di media sosial. Dalam video
tersebut, Rocky Gerung mempertanyakan ijazah Menteri BUMN tersebut.
Video lawas Rocky Gerung yang pertanyakan gelar doktor Erick Thohir ini
diunggah oleh akun @Zay34562 dan menjadi viral di X serta menuai berbagai
komentar dari netizen.
"Gerombolan ijazah palsu" tulis akun ini sambil mengutip cuitan Erick
Thohir.
Terlihat di video ini, Rocky Gerung menggebu-gebu menyampaikan keinginan
untuk mengetahui asal gelar doktor milik Erick Thohir. Sebelumnya, dirinya
diketahui meraih gelar doktor kehormatan dalam bidang Manajemen Strategi,
Universitas Brawijaya.
Rocky Gerung mengaku ingin mengetahui total biaya yang Erick Thohir
keluarkan demi mendapat ijazah dan gelar doktor tersebut. Menurutnya, hal
ini penting untuk diketahui secara umum karena dirinya adalah pejabat
publik.
Dirinya menyebut jika gelar akademik yang diberikan ini membutuhkan
mekanisme tertentu sehingga perlu diketahui secara terang-terangan secara
umum.
"Undang Erick Thohir ngomong di sini, kita mau tahu, apa dia doktor beneran
dari Brawijaya? Berapa banyak uang yang dia pakai untuk membeli ijazah itu.
Kita mau fair, mau tahu, mesti terang-terangan karena dia pejabat publik,"
ujar Rocky Gerung berapi-api.
Lebih lanjut, Rocky Gerung menyebut bahwa gelar doktor Erick Thohir ini
mendapat penolakan dari mahasiswa. Ia memandang hal ini sebagai tamparan
intelektual yang luar biasa dari publik.
"Dan pada akhirnya kita tahu dia ditolak oleh mahasiswa. Bayangin Erick
Thohir ditolak oleh mahasiswa Brawijaya, itu tamparan intelektual luar
biasa," lanjut Rocky Gerung.
"Undang Erick Thohir.
— Zay3456 (@Zay34562) January 14, 2025
Kita mau tahu apa dia doktor beneran.
Kita mau yahu berapa banyak uang yang dia pakai untuk membeli ijazah itu.
Kita perlu tahu karena dia pejabat publik." (RG)
Gerombolan ijazah palsu#AguanBerbuatMakar #AguanBerbuatMakar #GantungJokowiLuhut pic.twitter.com/ssxLkjP79I
Setelah menjadi viral di laman X, video Rocky Gerung yang pertanyakan gelar
doktor Erick Thohir ini lalu mendapat berbagai komentar dari netizen.
"Memang pejabat-pejabat banyak yang palsu kok ijazahnya" balas netizen.
"Goreng terus ijazah palsu, gantilah jadi hidung palsu" komentar akun
lainnya.
"Waduh memalukan" ungkap netizen.
"Rocky Gerung jelas-jelas sebut nama Erick Thohir, tapi yang bersangkutan
diam tak bereaksi, kenapa dan ada apa? Apakah takut terbongkar ataukah
memang legowo sebagai publik figur tidak luput dari kritikan masyarakat?
Rick bangun rick" tulis akun lainnya.
Sumber:
suara
Foto: Kolase Rocky Gerung dan Erick Thohir. (Screenshot - Instagram)